Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menghadiri acara Halal Bihalal DPD PDI Perjuangan (PDIP) DKI Jakarta di Jakarta Internasional Velodrome, Jakarta Timur pada Minggu (27/4/2025).
Dalam sambutannya, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader PDIP di Jakarta yang telah mendukung dirinya dan Wakil Gubernur DKI Rano Karno atau Bang Doel selama Pilkada Jakarta 2024.
“Kami mohon doanya. Kami mohon dukungannya, kami mohon supportnya,” kata Pramono.
Pramono juga meminta para kader mendukung pemerintahannya selama lima tahun ke depan. Bahkan, ia juga menyerukan agar para kader PDIP mengkritik dirinya dan Bang Doel jika tidak bekerja secara maksimal.
“Kami mohon kalau ada yang tidak sesuai, kritik sekeras-kerasnya. Bagi saya dan Bang Doel Kritik adalah vitamin. Jangan ragu-ragu, dan kalau ada apa-apa tolong disampaikan. Apakah langsung kepada saya dan Bang Doel atau melalui fraksi kita yang ada di DPRD Jakarta,” ujar Pramono.
Ia juga mengenang kerja keras para kader dalam memenangkan dirinya dan Bang Doel. Saat itu, menurutnya, semua pihak tidak percaya jika Pramono-Bang Doel bisa memenangkan Pilkada Jakarta 2024.
“Saudara-saudara sekalian. Setelah kita potret, kita lihat hari ini. Pasangan Pram-Doel adalah pasangan yang memecahkan rekor menang satu putaran untuk DKI Jakarta,” ujarnya.
“Dan ini semua tidak mungkin tanpa kerja keras saudara-saudara sekalian. Tidak mungkin, sekali lagi kami ingin mengucapkan terima kasih,” imbuhnya.