Pramono-Rano Sesumbar tak Butuh Latihan untuk Hadapi Debat Perdana


Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mengaku siap menghadapi gelaran debat perdana Pilgub Jakarta 2024 pada Minggu (6/10/2024)  mendatang.

Mas Pram, sapaan akrabnya, mengatakan dirinya dan Rano Karno sudah terbiasa sehingga tidak butuh latihan khusus.

“Jadi debat perdana itu kan ada 6 segmen, Saya dan Bang Doel sudah terbiasa untuk itu dan enggak perlu ada latihan khusus untuk itu,” ujar Pramono saat ditemui di kawasan Jakarta Timur, Kamis (3/10/2024).

Terlebih, Pramono menerangkan, pihaknya telah menyampaikan programnya kepada masyarakat jika terpilih nanti sebagai gubernur dan wakil gubernur Jakarta 2024-2029. Maka dirasa tak perlu mengulanginya lagi pada sesi debat nanti.

“Maka kami tidak mempersiapkan diri secara khusus, karena apa yang sudah saya sampaikan selama ini ke publik mengenai RT, RW, Jumantik, Posyandu, Balai Rakyat, itulah yang akan menjadi program kami termasuk kemudian Jakarta Funding, buka lapangan kerja, kesehatan dan sebagainnya. Jadi bukan hal yang baru ya,” tuturnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jakarta menetapkan tema untuk debat perdana Pilgub Jakarta. Nanti tiga pasangan calon akan beradu gagasan seputar penguatan sumber daya manusia dan transformasi Jakarta menjadi kota global.

“Tema debat pertama itu Penguatan Sumber Daya Manusia dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global,” kata Anggota KPU DKI Fahmi Zikrillah saat dikonfirmasi, di Jakarta, Kamis (3/10/2024).

Rencananya debat akan digelar pada Minggu, (6/10/2024) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Ajang adu gagasan ini akan dimulai pukul 19.00 WIB dan disiarkan secara langsung.

Sebelumnya, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi DKI Jakarta, Astri Megatari mengatakan, pihaknya akan mendatangkan tujuh orang panelis pada gelaran debat. Ia juga mengungkapkan, akan ada tiga kali gelaran debat bagi pasangan calon di Pilkada DKI Jakarta mendatang. 

KPU akan membatasi jumlah penonton dan timses dari masing-masing pasangan calon. Kapasitas ruangan sekitar 500 orang. “(Panelis) 7 orang rencananya. Lokasi debat di JIExpo. Dimulai pukul 19.00 WIB. Tema debat kami umumkan di technical meeting tanggal 3 (Oktober) ya,” kata dia kepada wartawan, Selasa (1/10/2024).

Ia menyebut teknis debat akan dilakukan secara bersamaan antara gubernur dan wakil gubernur. Diketahui, ketiga paslon yang telah mendaftar Pilgub Jakarta adalah Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

“Jadi nanti paslon tersebut kami lakukan berbarengan gitu, bukan seperti Pilpres kemarin yang satu-satu gitu kan. Kalau kemarin kan ada capres, ada debat cawapres. Kalau untuk pilkada, debatnya ini langsung jadi dua-duanya akan langsung dihadirkan pada saat tiga kali debat itu,” ucap dia.