News

Putri Candrawathi Menangis Terus Selama Penggeledahan Timsus dan Brimob

Ketua RT Kompleks Pertambangan, Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Yosef mengungkapkan istri dari mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi menangis selama penggeledahan tim khusus (timsus) termasuk anggota Brimob di rumah pribadinya, Selasa (9/8/2022) kemarin.

Pengakuan ini disampaikan Yosef selang sehari usai penggeledahan dilakukan timsus, Rabu (10/9/2022).

“Iya dia menangis terus gitu ya, susah kita (ajak komunikasi),” terang Yosef saat ditemui awak media di kediamannya tak jauh dari rumah pribadi Irjen Ferdy Sambo.

Yosef yang merupakan ketua RT 07 RW 02 menambahkan, Putri Candrawathi berada di sebuah kamar dan enggan memberikan keterangan kepadanya.

“Tidak saya tidak (komunikasi) saya ikut tim saja ke tiap ruangan,” imbuh Yosef.

Yosef juga menyebut keadaan mental dari Putri Candrawathi memang terganggu pascapenggeledahan mendadak oleh timsus yang dilakukan sejak Selasa sore kurang lebih pukul 15.24 WIB.

“Kondisinya baik-baik aja cuman ibu yang di kamar agak shock menangis dan pengacara bilang menangis,” tuturnya.

Sebelumnya, rumah megah yang terletak di ujung Jalan Saguling III mendapat kehadiran tamu tak diundang. Secara mendadak, satuan anggota Brimob dengan tiga kendaraan taktis menggeruduk kediaman Ferdy Sambo yang ditinggali oleh Putri Candrawathi.

Brimob, tim Inafis serta Provos Polri diketahui baru meninggalkan lokasi sekitar pukul 01.00 WIB, Rabu (10/8/2022) .

Dari penggeledahan yang berlangsung lebih kurang 9 jam, satu kontainer berwarna putih dibawa keluar dari rumah Ferdy Sambo. Kontainer itu lantas dibawa menuju kendaraan taktis yang terparkir tak jauh dari kediaman.

Adapun hingga pemeriksan usai, tak ada keterangan dari tim gabungan yang hadir di area rumah mewah milik Ferdy Sambo itu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button