BerbagiRamadan

Ramadan Berbagi, Inilah.com Salurkan 50 Bingkisan untuk Anak Yatim

Platform media Inilah.com berkomitmen terus menebar energi kebaikan dalam momentum bulan Ramadan sebagai bulan yang penuh berkah dengan beragam kegiatan salah satunya dengan berbagi atau menyalurkan santunan kepada 50 anak yatim. Bertempat di kantor Inilah.com di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tim Inilah.com membagikan bingkisan kepada 50 Anak Yatim warga Cipete RW 02 pada Rabu (20/04/2022).

Kegiatan sosial ini bertemakan “Inilah berbagi: Ramadan Cerah, Menuai berkah” yang berjalan lancar dan penuh kebahagiaan.

Acara dimulai dengan sambutan dari Dewi Hendriani selaku Head Marketing Inilah.com. Ia mengatakan bahwa, kegiatan ini sangat bermanfaat dan menjadi bentuk kepedulian Inilah.com terhadap warga disekitarnya.

“Terlebih lagi acara ini dilaksanakan di bulan suci Ramadan. Sehingga menjadikan nilai ibadah dari kegiatan ini berlipat ganda, Insya Allah. Aamiin,” katanya.

Whatsapp Image 2022 04 20 At 5.40.42 Pm - inilah.com

Sementara itu, Ibu Nia selaku kordinator anak yatim mengucapkan terima kasih kepada seluruh staff dan tim Inilah.com.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini menjadikan nilai keberkahan yang besar dan meningkatkan kesejahteraan terhadap seluruh Inilah.com,” harapnya.

Ia menambahkan, semoga usaha dari Inilah.com atas terselenggaranya acara ini menjadi amal kebaikan dan berlipat pahala.

“Terima kasih kepada seluruh donatur dan karyawan Inilah.com atas santunan yang telah diberikan. Semoga mendapat balasan yang berlipatganda di bulan suci Ramadan ini,” kata Nia.

Whatsapp Image 2022 04 20 At 5.40.45 Pm - inilah.com

Acara berbagi bingkisan itu pun ditutup dengan doa bersama yang dilanjutkan dengan foto bersama.

Kegiatan penuh keberkahan yang serupa ini selama ramadan sudah dilaksanakan Inilah.com di beberapa tempat dari mulai Masjid hingga tempat publik seperti MRT.

Karyawan dari inilah.com membagikan setidaknya satu dus besar makanan dan minuman untuk berbuka puasa. Kegiatan ini terselenggara berkat dukungan dari McDonald’s Indonesia, Frisian Flag, PT. Kino Indonesia, dan PT.Ultra Prima Abadi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button