News

Ratusan Relawan di Kudus Deklarasi Anies Capres 2024

Senin, 18 Jul 2022 – 00:53 WIB

relawan anies

relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera di Kudus, Jawa Tengah deklarasi dukungan kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan maju Pilpres 2024

Ratusan relawan yang tergabung dalam Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (Anies) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah mendeklarasikan dukungan kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan untuk melenggang ke arena Pilpres 2024.

Deklarasi diikuti sejumlah tokoh lintas kalangan dan profesi seperti buruh, pendidik, petani hingga pedagang di Purwosari, Kudus.

“Karena kepedulian kita pada perubahan menuju keadaan bangsa yang lebih baik, hari ini kita berkumpul untuk menyatakan tekad melakukan sebuah ikhtiar. Yaitu upaya mendapatkan pemimpin lebih baik bagi bangsa yaitu Anies Baswedan untuk maju di Pilpres 2024,” kata Koordinator Presidium DPP ANIES, La Ode Basir kepada Inilah.com, Minggu (17/7/2022).

Basir menambahkan, ia akan terus menggeliatkan sekaligus mensosialisasikan figur dan prestasi Anies kepada masyarakat di Indonesia, sehingga masyarakat yakin bahwa sosok Anies tak hanya cerdas, melainkan mampu menghadirkan keadilan dan kesejahteraan bagi masyarakat.

“Relawan Anies bertekad untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas Anies Baswedan di Kabupaten Kudus dengan cara fokus untuk menyampaikan hal baik serta prestasi Anies Baswedan,” tambahnya.

Sementara, tokoh gerakan buruh di Kudus, Andi Purwanto juga memastikan bahwa ia dengan sejumlah relawan akan bergerak mendorong Anies Baswedan bukan hanya menjadi kandidat, melainkan menjadi Presiden Indonesia 2024 mendatang.

“Kita pastikan Anies untuk menjadi Presiden di 2024, mari kita dukung dan suarakan kepada masyarakat bahwa Anies sosok yang paling tepat memimpin Indonesia,” sahutnya.

Di sisi lain, seorang pengusaha meubel di Kudus, Eko Pramono juga menilai Indonesia membutuhkan keteladanan kepemimpinan nasional. Untuk itu, Anies dengan sejumlah capaian prestasi dan kepiawaian memimpin dapat menjadi teladan untuk menggugah masyarakat menjemput keadilan dan kesejahteraan.

“Salah satu masalah bangsa ini mungkin adalah tauladan pemimpin. Pemimpin yang bisa jadi role model rakyat stoknya tidak banyak. Meminjam istilah dari budaya Jawa, ing ngarsa sung tuladha, pemimpin harus bisa menjadi contoh dan pemberi suluh bagi rakyatnya. Rekam jejak aktivitas, pengalaman kehidupan, pendidikan dan pergaulan juga integritas dan kapabilitas harus bisa memberi inspirasi rakyat untuk tumbuh berkembang menjadi lebih baik,” jelasnya.

“Anies Baswedan adalah tokoh pemimpin yang sudah terbaca dalam radar sebagai calon Presiden 2024,” sambung dia.

Selain itu, aktivis milenial yang sering beraktivitas di masjid, Umam juga meyakini Anies Baswedan bukan hanya dapat mengantarkan kesejahteraan dan keadilan bagi masyarakat.

Melainkan, kata dia, akan merekatkan persatuan di antara masyarakat, meski tantangan global dan era digital sering memperuncing polarisasi di dunia maya.

“Keterbelahan masyarakat dewasa ini juga dinilai jadi masalah yang penting. Kemajuan teknologi informasi dan media sosial memberi peluang-peluang kreatifitas baru yang positif. Namun juga memberi dampak negatif dalam kehidupan bermasyarakat. Netizen Indonesia dikenal paling kejam. Maka, pemimpin yang bisa mempersatukan adalah yang dibutuhkan bangsa ini ke depan,” ungkapnya.

“Seorang pemimpin hendaknya mempunyai keluasan hati dan pandangan. Sehingga mampu menampung semua aspirasi dari berbagai pihak dengan sabar, penuh kasih sayang, dan pengertian terhadap rakyatnya. Untuk itu, Anies sebagai pemimpin mempunyai wawasan dan cakrawala pengetahuan serta pergaulan yang luas,” lanjutnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button