News

Rekomendasi Kasus Pembunuhan Brigadir J Diserahkan Komnas HAM ke Polri Pekan Ini

Inspektorat Pengawasan Umum Kepolisian Negara Republik Indonesia (Irwasum) Mabes Polri Komjen Agung Budi Maryoto menyambangi kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) pada Senin (29/8/2022).

Kedatangan Agung bertujuan membicarakan surat rekomendasi dari Komnas HAM yang akan diberikan kepada Polri terkait peristiwa pembunuhan Brigadir J di kediaman dinas Irjen Ferdy Sambo.

Mungkin anda suka

“Kami sesuai dengan arahan pak Kapolri untuk kita selalu berkoordinasi dengan Komnas HAM, memberikan akses sudah dikerjakan. Jadi hasil pertemuan tadi, rencana hari Kamis (1/9/2022) besok akan ada rapat disini untuk kita menerima rekomendasi dari Komnas HAM,” kata Agung di kantor Komnas HAM pada Senin, (29/8/2022).

Penyerahan rekomendasi Komnas HAM itu akan dihadiri oleh Timsus Mabes Polri.

Dalam kesempatan itu, Agung juga mengajak Komnas HAM untuk hadir pada rekonstruksi kasus tewasnya Brigadir J yang akan dilaksanakan pada Selasa (30/8/2022) besok di rumah dinas Ferdy Sambo, di Duren Tiga, Jakarta Selatan.

“Itu aja, dua inti itu,” sambung Agung.

Sebelumnya, Komnas HAM telah melakukan pemberhentian penyelidikan kasus tewasnya Brigadir J. Komnas HAM menyebut tengah membuat laporan surat rekomendasi yang akan diberikan kepada Presiden, DPR RI, serta Polri.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button