News

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Brigadir J Peragakan 78 Adegan di Tiga TKP

Selasa, 30 Agu 2022 – 10:11 WIB

Rekonstruksi di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan. (Foto Inilah/ Safarianshah)

Mungkin anda suka

Rekonstruksi di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan. (Foto Inilah/ Safarianshah)

Reka ulang atau rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat yang menghadirkan lima tersangka akan memperagakan sebanyak 78 adegan di tiga lokasi yang berbeda.

Di antaranya di Magelang sebanyak 16 adegan yang akan memotret kejadian pada tanggal 4,7, dan 8 Juli 2022.

Kemudian, rekonstruksi di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan akan berlangsung 35 adegan yang meliputi peristiwa pembunuhan pada Jumat (8/7/2022) dan pascapembunuhan.

Selanjutnya, rekonstruksi akan berjalan di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri sebanyak 27 adegan.

“Ats izin penyidik, rekonstruksi hari ini akan meliputi 78 adegan,” kata Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, Selasa (30/8/2022).

Pantauan Inilah.com, sejumlah personel Brimob Polri melakukan penjagaan ketat jelang proses pelaksanaan reka ulang atau rekonstruksi kasus pembunuhan berencana Brigadir J di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022).

Sejak pukul 08.30 WIB, personel Brimob dengan persenjataan lengkap sudah mulai melakukan penjagaan. Kemudian, kendaraan taktis pun terlihat terparkir persis di depan rumah Ferdy Sambo.

Di sisi lain, sejumlah tim forensik dari Pusat Kedokteran Kesehatan (Pusdokkes) Polri dan Inafis juga mulai berdatangan ke rumah Ferdy Sambo.

Pun demikian, pengawas eksternal seperti Komnas HAM dan Kompolnas juga terlihat sudah tiba di rumah pribadi Ferdy Sambo untuk menyaksikan langsung proses reka ulang kasus pembunuhan Brigadir J.

“Untuk pengawas eksternal Komnas HAM dan Kompolnas juga sudah hadir,” ungkapnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button