Market

Ringankan Beban Pekerja, Menaker Ida Harapkan BSU Tetap Sasaran

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) gelar program Bantuan Subsidi Upah (BSU) untuk ringankan beban pekerja yang terdampak kenaikan harga BBM.

“Jadi BSU ini, untuk meringankan para pekerja dalam memenuhi keperluan sehari-hari, sebagai akibat dari kenaikan harga BBM yang memicu kenaikan harga barang,” kata Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, Jakarta, dikutip Jumat (25/11/2022).

Menaker Ida, BSU merupakan bentuk apresiasi pemerintah kepada pengusaha yang telah menyertakan pekerjanya menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Program ini telah berjalan sejak 2020, program BSU dirasakan manfaatnya oleh para pekerja. Tahun 2022, Kemenaker menargetkan BSU tersalurkan kepada 14,6 juta pekerja,” ungkapnya.

Dana BSU yang diterima pekerja sebesar Rp600 ribu, diberikan dalam satu tahap melalui Bank Himbara (BRI, BNI, BTN, Bank Mandiri) dan Kantorpos. Penyaluran di Kantorpos dilakukan untuk 3,6 juta pekerja yang tak memiliki rekening di Bank Himbara.

“Mudah-mudahan dengan penyaluran melalui dua model ini, melalui Bank Himbara dan Kantorpos, bisa tersalurkan 100 persen hingga akhir tahun 2022,” kata Menaker Ida.

Khusus penyaluran BSU tahap 7 melalui Kantorpos, dia menargetkan, rampung pada November 2022. “Insha Allah PT Pos Indonesia akan menyelesaikan proses penyaluran BSU ini dalam waktu dua minggu ke depan, atau kira-kira akan selesai pada 22 November 2022,” ujarnya.

Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero), Faizal R Djoemadi mengapresiasi kepercayaan pemerintah menyalurkan BSU melalui Kantorpos. Faizal menyebutkan pihaknya melakukan percepatan penyaluran BSU agar segera diterima pekerja yang berhak. “Insha Allah, kira-kira tanggal 22 November sudah selesai,” kata Faizal.

Menerima BSU di tengah situasi sulit seperti saat ini, Shofa sangat bersyukur. BSU membantunya menyambung hidup.

“Alhamdulillah sih, membantu buat karyawan-karyawan kayak kita yang gajinya UMR. Harapannya semoga makin merata ya, terus juga semoga bisa tepat sasaran. Semoga tetap ada nih, bantuannya jadi bisa membantu masyarakat,” katanya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button