Liverpool sukses membungkam Manchester City dengan skor 2-0 dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Minggu (16/2) waktu setempat atau Senin (24/2) dini hari WIB. Mohamed Salah menjadi bintang kemenangan The Reds dengan mencetak satu gol dan satu asis dalam pertandingan ini.
Salah membuka keunggulan Liverpool pada menit ke-14 melalui skema sepak pojok yang dieksekusi dengan brilian oleh Dominik Szoboszlai. Tak hanya mencetak gol, Salah juga memberikan asis kepada Szoboszlai di menit ke-37, yang memastikan kemenangan The Reds.
“Sungguh istimewa bisa menang di sini, terutama saat Anda sedang dalam perburuan gelar. Sekarang kami harus tetap tenang karena terkadang tekanan datang kepada kami,” ujar Salah yang kini memimpin daftar pencetak gol dengan 25 gol dan 16 asis di liga.
Meskipun hanya menguasai 34 persen penguasaan bola, Liverpool tampil efektif dan mampu menciptakan situasi berbahaya yang berbuah dua gol. Di sisi lain, Manchester City yang menguasai bola hingga 66 persen dan melepaskan 16 tembakan gagal memaksimalkan peluang mereka. Absennya Erling Haaland membuat lini serang The Citizens kurang tajam, sehingga Alisson Becker tidak terlalu banyak bekerja keras di bawah mistar gawang.
Gol Tambahan Dianulir VAR
Liverpool sempat mencetak gol ketiga melalui Curtis Jones di penghujung babak pertama, tetapi gol tersebut dianulir VAR karena Szoboszlai lebih dulu berada dalam posisi offside. Di babak kedua, The Reds tetap memberikan ancaman, termasuk peluang dari Luis Diaz yang ditepis Ederson pada menit ke-63 serta peluang Szoboszlai pada menit ke-82 yang diblok oleh Abdukodir Khusanov.
Kemenangan ini menjadi catatan manis bagi pelatih Arne Slot yang berhasil mengalahkan tim asuhan Pep Guardiola untuk kedua kalinya dengan skor yang sama. Liverpool juga memutus tren buruk mereka di Etihad setelah terakhir kali menang di stadion tersebut pada April 2018 dalam ajang Liga Champions.
Dengan hasil ini, Liverpool semakin menjauh dari kejaran Arsenal dengan selisih 11 poin di puncak klasemen sementara. Dari 27 pertandingan, Liverpool mengoleksi 64 poin, unggul atas Arsenal (53 poin), Nottingham Forest (47 poin), dan Manchester City (44 poin), yang semuanya baru memainkan 26 pertandingan.
Susunan Pemain:
Manchester City: Ederson, Rico Lewis, Abdukodir Khusanov, Nathan Ake, Josko Gvardiol, Nico Gonzalez, Savinho, Kevin De Bruyne, Omar Marmoush, Jeremy Doku, Phil Foden.
Pelatih: Pep Guardiola.
Liverpool: Alisson Becker, Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, Trent Alexander-Arnold, Andrew Robertson, Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister, Dominik Szoboszlai, Curtis Jones, Luis Diaz, Mohamed Salah.
Pelatih: Arne Slot.