Samsung Rilis Trio Galaxy A56, A36 dan A26, Sudah Bisa Dipesan di Indonesia


Pasar smartphone kelas menengah semakin ramai dengan kehadiran trio Galaxy A Series terbaru dari Samsung, yaitu Galaxy A56 5G, Galaxy A36 5G, dan Galaxy A26 5G. Setelah berbagai bocoran dan spekulasi beredar luas di dunia maya, raksasa teknologi asal Korea Selatan ini akhirnya secara resmi merilis ketiganya secara global.

Galaxy A56, A36, dan A26 tak sekadar hadir dengan peningkatan spesifikasi. Ketiganya membawa fitur baru yang menjanjikan pengalaman pengguna yang lebih baik, salah satunya Awesome Intelligence.

“Galaxy A series terbaru menandai langkah penting dalam misi kami menghadirkan AI untuk semua kalangan, dengan membuka pengalaman luar biasa mobile AI di Galaxy kepada lebih banyak orang di seluruh dunia,” ujar President and Head of Mobile eXperience (MX) Business, Samsung Electronics, TM Roh.

“Dengan fitur dan kemampuan baru yang awesome ini, kami bersemangat membuka kesempatan untuk kreativitas tanpa batas pada Galaxy A series, sekaligus memastikan pengalaman mobile yang aman, terpercaya, dan seru,” imbuhnya.

Di Indonesia, Galaxy A56, A36, dan A26 sudah bisa mulai dipesan pada 2-26 Maret 2025. Samsung membuka Reservation+ untuk mereservasi perangkat tersebut. Konsumen cukup melakukan deposit Rp100 ribu akan mendapatkan potongan Rp300 ribu (sudah termasuk deposit) saat check-out perangkat nantinya.

post-cover

Awesome Intelligence

Galaxy A56, A36, dan A26 kini membawa revolusi dengan kehadiran fitur ‘Awesome Intelligence’, sebuah AI mobile komprehensif yang eksklusif hadir untuk pertama kalinya.

Dengan dukungan One UI 7, pengguna akan dimanjakan dengan fitur-fitur AI canggih yang intuitif dan menghibur, menghadirkan pengalaman pencarian dan visual yang melampaui imajinasi.

Circle to Search mengalami peningkatan signifikan, memungkinkan pengguna untuk mencari apa saja langsung dari layar dengan mudah, bahkan mengenali nomor telepon, email, dan URL dalam sekejap.

Tak hanya itu, fitur ini juga menjadi detektif musik pribadi, siap mengidentifikasi lagu yang sedang diputar, baik dari video media sosial maupun musik di sekitar pengguna, hanya dengan beberapa ketukan sederhana.

Fitur Kamera

Galaxy A56 dan A36 bisa melakukan perekaman 10-bit HDR. Samsung memberikan fitur eksklusif pada Galaxy A56 5G yakni Best Face, memudahkan pengguna mengambil foto bersama yang sempurna. Walau ada orang yang berkedip atau memalingkan muka, Best Face memastikan semua orang tampil terbaik dalam satu jepretan.

Kemampuan Nightography di Galaxy A56 5G juga mengalami peningkatan, dengan Low Noise Mode pada kamera depan 12MP dan dukungan tambahan kamera wide untuk menangkap konten yang menakjubkan dalam kondisi minim cahaya.

Galaxy A56, A36 5G, dan A26 menghadirkan Object Eraser yang disempurnakan, sehingga pengguna dapat menghapus obyek yang tidak diinginkan dari foto.

Selain itu, Filters memungkinkan pengguna membuat filter khusus dengan mengekstraksi warna dan gaya dari foto yang ada, agar pengguna dapat menerapkan efek yang unik dan dipersonalisasi, mengikuti suasana hati dan selera.

One UI 7

Galaxy A56, A36, dan A26 mendapatkan pembaruan OS Android dan One UI hingga enam generasi. Demikian pula pembaruan keamanan akan diberikan Samsung selama enam tahun.

Ketiga smartphone ini dibekali Samsung Knox Vault yang memberikan lapisan ekstra untuk keamanan perangkat. Dilengkapi dengan fitur keamanan dan privasi One UI 7 terbaru, para pengguna akan mendapatkan perlindungan holistik –termasuk peningkatan pada Theft Detection, More Security Settings dan fitur-fitur lainnya.

Berikut Spesifikasi Trio A Series Terbaru dari Samsung:

Samsung Galaxy A56 5G

post-cover

– Layar: 6,7 inch Super AMOLED, Full HD+, refresh rate hingga 120Hz, kecerahan 1.200 nits, mendukung HDR10+ dan Vision Booster, 19.5:9 ratio dan terlindungi kaca Gorilla Glass

– Chipset: Exynos 1580 dengan fabrikasi 4nm

– RAM: 8/12GB

– Memori internal: 128/256 GB

– OS: One UI 7 berbasis Android 15. Update hingga 6x

– Kamera belakang: 50MP (f/1.8. AF dan OIS) ultra-wide 12MP (f/2.2) dan makro 5MP (f/2.4)

– Kamera depan: 12MP

– Fitur: Dust and Water resistant (IP67), Awesome Intelligence, Samsung Knox Vault, Fingerprint di layar

– Dimensi: 162.2 x 77.5 x 7.4mm, Berat: 198g

– Koneksi: 5G SA/NSA, 4G VoLTE, Wi-Fi 7 802.11be (2.4/5GHz), Bluetooth 5.3, UWB, GPS + GLONASS, USB 3.1, NFC

– Baterai: 5.000mAh battery with 45W fast charging

– Warna: Awesome Lightgray, Awesome Graphite, Awesome Olive, dan Awesome Pink

Samsung Galaxy A36 5G

post-cover

– Layar: 6,7 inch Super AMOLED, Full HD+, refresh rate hingga 120Hz, kecerahan 1.200 nits, mendukung HDR10+ dan Vision Booster, 19.5:9 ratio dan terlindungi kaca Gorilla Glass Victus+

– Chipset: Snapdragon 6 Gen 3

– RAM: 8/12GB

– Memori internal: 128/256GB

– OS: One UI 7 berbasis Android 15. Update hingga 6x

– Kamera belakang: 50MP (f/1.8. AF dan OIS) ultra-wide 8MP (f/2.2) dan makro 5MP (f/2.4)

– Kamera depan: 13MP

– Fitur: Dust and Water resistant (IP67), Awesome Intelligence, Samsung Knox Vault, Fingerprint di layar

– Dimensi: 162.2 x 77.5 x 7.4mm, Berat: 198g

– Koneksi: 5G SA/NSA, 4G VoLTE, Wi-Fi 7 802.11be (2.4/5GHz), Bluetooth 5.3, UWB, GPS + GLONASS, USB 3.1, NFC

– Baterai: 5.000mAh battery with 45W fast charging

– Warna: Awesome Lavender, Awesome Black, Awesome White, dan Awesome Lime

Samsung Galaxy A26 5G

post-cover

– Layar: 6,7 inch Super AMOLED, Full HD+, refresh rate hingga 120Hz, kecerahan 1.200 nits, mendukung HDR10+ dan Vision Booster, 19.5:9 ratio dan terlindungi kaca Gorilla Glass

– Chipset: Exynos 1380

– RAM: 8 GB

– Memori internal: 128/256 GB

– OS: One UI 7 berbasis Android 15. Update hingga 6x

– Kamera belakang: 50MP (f/1.8. AF dan OIS) ultra-wide 8MP (f/2.2) dan makro 2MP (f/2.4)

– Kamera depan: 12MP

– Fitur: Dust and Water resistant (IP67), Awesome Intelligence, Samsung Knox Vault, Fingerprint di samping

– Dimensi: 164.0 x 77.5 x 7.7mm, Berat: 195g

– Koneksi: 5G SA/NSA, 4G VoLTE, Wi-Fi 7 802.11be (2.4/5GHz), Bluetooth 5.3, UWB, GPS + GLONASS, USB 3.1, NFC

– Baterai: 5.000mAh battery with 45W fast charging

– Warna: Black, White, Mint, dan Peach Pink.