News

Debat Pilpres 2024: KPU Bakal Gandeng Ahli, Akademisi hingga Aktivis Sosial

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI hingga kini masih menggodok format debat calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang akan digelar sebanyak lima kali saat masa kampanye jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Menurut Ketua Hasyim Asy’ari mengatakan, pihaknya akan melibatkan masyarakat sipil  sebagai tim panelis pada debat mendatang.

“Oh iya (masyarakat sipil dilibatkan) di dalam tim panelis nanti kan ada macam-macam. Ada ahli pemerintahan, ada dari kampus, ada dari teman-teman peneliti dan juga pegiat sosial yang berkaitan dengan topik,” kata Hasyim di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (27/11/2023).

Hasyim sejauh ini mengaku belum menentukan sosok-sosok yang sesuai untuk menjadi panelis tersebut. Dia menyebut, KPU sejatinya juga ingin memastikan format debat capres-cawapres yang lebih semarak yang berlangsung di pilpres sebelumnya.

“Yang kira-kira mengundang inspirasi para calon untuk memperdebatkan secara rasional dan sehat, apa topik topik yang jadi bahan debat,” tuturnya.

Nantinya, kata Hasyim, jika persiapan debat sudah matang, KPU akan mengadakan pertemuan dengan tim pemenangan dari masing-masing capres cawapres untuk menyiapkan hal tersebut.

“Tentang memperbincangkan metode debatnya, tentang topik atau materi debatnya dan kemudian membicarakan, kalo topik-topik itu misalnya maka panelisnya yang pas siapa, yang tepat, yang kita anggap ahli bisa diterima semua pihak itu siapa,” ujar Hasyim.

Oleh karena itu, KPU berencana akan membahas mengenai mekanisme debat tersebut paling lambat 29 November 2023.

“Insya Allah tanggal 29 sudah ada gambaran tentang ini,” ujar Hasyim menambahkan.

    

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button