News

Wali Kota Ukraina Tewas Ditembak Rusia Saat Bagikan Roti ke Warga

Wali kota Gostomel, sebuah kota di Ukraina dilaporkan tewas ditembak militer Rusia saat membagikan roti dan obat kepada warganya.

Yuri Illich Prylypko tewas di tangan tentara Rusia saat membagikan bantuan kemanusiaan kepada warga kota yang terus terpuruk akibat invasi.

“Wali Kota Gostomel Yuri IllichPrylypko, meninggal membagikan roti kepada yang lapar dan obat untuk yang sakit,” tulis pernyataan dari balai kota melalui akun Facebook, dikutip dari The Limited Times, Senin (7/3/2022).

Prylypko ditembak bersama dengan dua pria lainnya. Pemerintah kota menyebut bahwa kematian Prylypko sebagai seorang pahlawan untuk Gostomel.”Tidak ada yang memaksanya untuk pergi, dia mati untuk rakyatnya, untuk Gostomel. Dia mati sebagai pahlawan,” kata postingan tersebut.

Gostomel yang berada di barat laut Kiev, merupakan rumah bagi bandara militer strategis Antonov, yang merupakan lokasi pertempuran sengit antara pasukan Ukraina dan Rusia pada hari-hari pertama perang.

Presiden Ukraina Geram Mengenai penyerangan yang dilakukan Rusia semakin meningkat dan memakan banyak korban jiwa.

Sejak Presiden Vladimir Putin menyatakan operasi militer khusus 24 Februari silam, ratusan warga sipil Ukraina turut menjadi korban. Selain itu, sejumlah instalasi militer Ukraina juga hancur lebur akibat serangan rudal Militer Rusia yang terus membombardir.

Rusia dan Ukraina sempat melakukan pertemuan di meja perundingan, namun hingga kini belum menghasilkan poin kesepakatan. Negara-negara barat bergantian menjatuhkan sanksi terhadap Rusia. Namun, Kremlin bergeming dan mengeklaim Rusia terlalu besar untuk diisolasi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button