News

Jokowi Sebut Pendapatan Negara Sedang Sulit, Keluhkan Instansi Hobi Impor

Presiden Jokowi meminta jajarannya dan para Kepala Daerah tidak lagi menggunakan uang rakyat untuk membeli produk impor. Apalagi saat ini negara sedang kesulitan pendapatan.

“Salah besar kita dalam kondisi sekarang ini mencari income negara sangat sulit. Mencari devisa negara sangat sulit, lha uang di APBN-APBD di BUMN dibelikan barang impor, produk-produk luar. Gimana nggak salah, salah besar sekali,” kata Jokowi saat memberikan pengarahan dan evaluasi aksi afirmasi Bangga Buatan Indonesia di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (24/5/2022).

Mungkin anda suka

Jokowi kemudian menyoroti serapan anggaran sejumlah instansi yang masih kecil, bahkan nol persen

“107 pemda serapannya masih 5 persen, bahkan yang 17 pemda masih nol persen,” ujar Jokowi.

“Sebetulnya mau saya tayangin, tapi nggak, sepertinya bulan September saja, biar kelihatan semua. Nih Pemda mana, nih Kementerian mana. Biar kapok, tayangkan. Mana komitmennya? 100 (persen) realisasi hanya 5 (persen),” tambahnya.

Masih dalam kegiatan tersebut, Jokowi juga kembali menyinggung mengenai sense of crisis para pejabat.

“Sekali lagi saya ingin menyampaikan, betapa sekarang ini adalah situasi yang tidak mudah, sangat sulit dan itu dialami semua negara, semua negara. Oleh sebab itu, kita semuanya harus memiliki kepekaan, sense of crisis mengenai keadaan kita dan semua negara sekarang ini,” tuturnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button