Arena

Piala Asia, Etho Pastikan Timnas Garuda Tak Gentar Hadapi Jepang dan Vietnam

Timnas Indonesia tergabung di Grup D Piala Asia yang akan berlangsung pada Januari 2024 di Qatar. Merah Putih akan menghadapi Irak, Vietnam, dan Jepang di babak penyisihan Grup.

Mencermati hal itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (Etho) mengaku bahwa skuad Garuda tak akan gentar menghadapi lawan-lawan kelas berat di fase Grup. Etho juga menegaskan, dalam pertandingan sepak bola, apapun bisa terjadi dan kesempatan akan selalu ada.

“Kita sudah tahu kualitas Jepang levelnya sudah elite dunia, juga dengan Irak dan Vietnam. Seluruhnya adalah tim yang tangguh. Tapi semua bisa terjadi dalam 90 menit dan semua dimulai dengan skor 0-0. Kita siap, meski tantangannya tidak mudah,” kata Etho yang ikut menyaksikan drawing Piala Asia di Doha, Qatar, Kamis (11/5/2023).

Etho sendiri menilai persaingan di Grup D terbilang spesial, lantaran dihuni rival Indonesia di Asia Tenggara, Vietnam.

“Vietnam seperti kita tahu adalah rival kita di Asean yang performanya di Asia sangat baik. Semua lawan yang tangguh tapi tim kita pun punya kualitas untuk membuat kejutan,” puji Etho.

Di sisi lain, Etho mengaku cukup percaya diri dengan skuad yang diarsiteki Shin Tae-yong. Terlebih kata dia, Timnas Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang positif pasca-memastikan diri lolos ke Piala Asia dan menduduki peringkat 149 FIFA.

“Meski kita tahu Piala Asia ini dihuni negara levelnya sudah dunia. Ini jelas menjadi tantangan sekaligus peluang kita untuk semakin meningkatkan level permainan timnas,” ujar Etho.

Etho lebih lanjut menegaskan bahwa dirinya tak mau Timnas Indonesia hanya akan menjadi tim hore di Piala Asia 2024. Terlebih perjalanan menuju pentas Asia bisa dibilang terjal dan penuh perjuangan untuk ke sana.

“Ini adalah keikutsertaan kita kelima kali di Piala Asia dan kita sudah sejak 2007 absen dan baru bisa kembali lagi ke Piala Asia. Kesempatan ini mesti kita manfaatkan dengan berjuang hingga pluit akhir,” tegas Etho.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button