News

Isu Gibran Merapat ke Golkar, Hasto Sindir Ada Pihak Tak Beretika Cari Jalan Pintas

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menyindir adanya manuver politik dari seseorang yang mengambil jalan pintas dengan cara tak beretika.

Pernyataan Hasto itu, disinyalir tertuju untuk Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut, diisukan akan masuk ke Partai Golkar.  

“Kan ada yang mau mengambil jalan pintas di mana etika-etika itu kemudian dikesampingkan,” kata Hasto saat dihubungi di Jakarta, Jumat (20/10/2023).

Namun demikian, Hasto enggan menjelaskan siapa pihak yang ingin mengambil Jalan pintas tersebut. Ia hanya menegaskan prinsip berpolitik harus berdasarkan pada nilai kebaikan dan nilai-nilai demokrasi.

“Fundamennya adalah moralitas pemimpin etika politik nilai-nilai kebaikan atas asas kepatutan itu yang dikedepankan,” jelas Hasto.

Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terungkap berangkat ke Jakarta. Gibran bertolak ke Jakarta jelang Rapimnas Golkar dan seiring santernya kabar putra sulung Presiden Joko Widodo itu dipilih sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) mendampingi bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto.

Ketua DPC Gerindra Solo Ardianto tak menampik keberangkatan Gibran ke Ibu Kota.

“Ini Mas Wali (Gibran, Red.) ke Jakarta betul,” kata Ardianto, Jumat (20/10/2023).

Meski begitu, Ardianto mengaku belum mengetahui kegiatan yang akan dihadiri Gibran di Jakarta. Dia terakhir bertemu Gibran pada rapat paripurna di Kantor DPRD Kota Surakarta, Kamis (19/10/2023).

“Saya nggak komunikasi, kemarin sempat ketemu di paripurna, ngobrol bentar terus sudah. Bukan soal partai, soal pembangunan masjid,” katanya.

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button