News

Tempati Rumah Mewah di Saguling, Ferdy Sambo Bukan Orang Lama

Sebuah rumah mewah di Kompleks Pertambangan tepatnya di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan (Jaksel) menuai perhatian lantaran ditempati mantan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo. Ketua RT setempat, Yosef menyebut, Ferdy Sambo bukan orang lama karena terbilang baru bermukim di rumah tersebut.

“Kurang lebih setahun (baru ditempati Irjen Ferdy Sambo). Baru juga tapi mereka masih terdaftar di RW 01, Polri kita lain RW soalnya,” kata Yosef saat awak media menemui di kediamannya, rabu (10/8/2022).

Yosef merupakan Ketua RT 07 RW 02. Rumah yang dia tempati berada sekitar 200 meter dari rumah Ferdy Sambo. Pantauan Inilah.com, rumah yang ditempati Ferdy Sambo memiliki tiga lantai. Bangunannnya terlihat paling mewah dari rumah-rumah lainnya di kawasan itu.

Yosef mengaku, belum sempat berjumpa dengan Irjen Ferdy Sambo.

“Tidak pernah (komunikasi). Kita secara fisik terus terang belum,” terangnya.

Komunikasi antara pihak RT dan Ferdy Sambo diakui Yosef hanya melalui ajudan dari sang jenderal. “(Komunikasi) lewat biasanya ajudan itu aja,” ungkap Yosef.

Yosef turut serta mengawal penggeledahan oleh Tim Khusus (Timsus) Polri didampingi personel Brimob terkait pengusutan kasus pembunuhan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat. Brigadir J tewas ditembak di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jaksel, Jumat (8/7/2022). Kasus ini menyeret Ferdy Sambo dan tiga orang lainnya sebagai tersangka

Selama penggeledahan berlangsung, istri dari Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi dalam keadaan menangis dan tak ingin memberi keterangan lebih lanjut kepada Yosef.

“Iya dia menangis terus gitu ya, susah kita (ajak komunikasi),” terang Yosef

Dari penggeledahan yang berlangsung lebih kurang sembilan jam, sebuah boks kontainer berwarna putih dibawa keluar dari rumah Ferdy Sambo. Kontainer itu lantas dibawa menuju kendaraan taktis yang terparkir tak jauh dari kediaman jenderal bintang dua itu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button