News

Airlangga: PSI Otomatis Gabung Koalisi Prabowo, Tak Perlu Dilobi Lagi

Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto buka suara soal kemungkinan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bergabung dengan koalisi pengusung bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto. Menurut Airlangga, PSI yang kini dipimpin anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep sejatinya sudah otomatis bergabung dengan koalisi pengusung Prabowo.

“Tidak perlu dilobi, otomatis. Wong sudah pakai kaos (gambar Prabowo), masa tidak paham,” kata Airlangga usai bertemu Kaesang di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu (18/10/2023).

Kaos yang dimaksud Airlangga merujuk penampilan Kaesang saat menemui Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (12/10/2023)

Sementara, Kaesang hanya menjawab dengan senyuman soal apakah PSI berlabuh ke koalisi partai politik (parpol0 pengusung Prabowo Subianto.

“Dibuka ya (peluang gabung KIM), ya lihat saja nanti. Tapi balik lagi, besok kebetulan saya satu hari full syuting buat podcast saya,” ujar Kaesang.

Sebelumnya, Kaesang sudah memberikan penjelasan soal dirinya mengenakan kaos berwarna hitam bergambar Menteri Pertahanan tersebut dengan tulisan dan gambar Prabowo saat berkunjung ke kediaman bacapres sekaligus ketua umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis pekan lalu.

“Saya sudah sering pakai baju ini. Waktu Pak Ketum (Prabowo  jadi bintang tamu di podcast saya, juga saya pakai baju ini. Saya selalu pakai,” ujar Kaesang.

Saking mengidolakan sosok Prabowo, Kaesang mengaku juga mengenakan kaus bergambar Prabowo Subianto saat berbulan madu bersama istri di luar negeri.

“Sampai dimarahi ‘kamu ngapain sih pakai gituan’. Ya saya kan ngefans kok,” ujarnya.

    

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button