Toyota Fortuner Hajar Truk Gandeng di Tol Ngawi-Solo, Satu Orang Tewas


Kecelakaan maut terjadi di ruas jalan Ngawi-Solo KM 534 B tepatnya di bawah Jembatan OP tangkil, Dukuh Bulakrejo, Desa Tangkil, Kecamatan Sragen, Kabupaten Sragen, Rabu (25/9/2024).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sragen Iptu M Nur Arifin mengatakan kecelakaan itu melibatkan Toyota Fortuner bernopol R 8388 RW dengan Hino Truk Gandeng bernopol S 9371 UZ. Akibatnya satu orang meninggal dunia dan tiga lainnya mengalami luka-luka.

Kecelakaan bermula saat dua kendaraan itu melaju dari arah Ngawi menuju Solo dengan posisi truk berada di depan Toyota Fortuner. Diduga, pengemudi Fortuner mengantuk hingga hilang kendali dan mobil yang dikendarai menabrak truk gandeng tersebut.

“Dalam kecelakaan itu, penumpang Toyota Fortuner meninggal dunia di lokasi,” ujarnya, seperti dikutip Inilahjateng.

Korban berinisal P (56) warga Kecamatan Ujungberung, Kabupaten Bandung mengalami pendarahan hebat karena luka yang diderita di bagian kepala dan dan tangan. Hingga akibatnya meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sementara pengemudi Fortuner dan dua penumpang lainnya mengalami luka-luka. Pengemudi berinisial N (45) warga Kabupaten Banjarnegara, mengalami luka di bagian tangan dan kaki.

Korban lainnya, SR (65) warga Banjarnegara, mengalami patah kaki kanan dan kirinya. Penumpang lain AS (50) warga Banjarnegara, mengalami luka di kepala, tangan, dan kaki.

Ketiga korban luka saat ini menjalani perawatan di RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen, sementara korban meninggal telah berada di rumah duka.

“Pengemudi dan penumpang truk saat ini diamankan di Mapolres Sragen,” jelasnya.