Hangout

Trailer Beast, Liburan Keluarga di Afrika Berujung Petaka

Siapa sangka liburan keluarga di tengah hutan belantara Afrika berubah jadi petaka penuh dengan adegan perkelahian.

Dr. Nate Daniels (Idris Elba) mendaratkan pesawat di Afrika Selatan bersama dua putrinya, Meredith, yang diperankan oleh Iyana Halley (The Hate U Give, This is Us), dan Norah, yang diperankan oleh Leah Sava Jeffries (Empire, Percy Jackson), untuk sebuah wisata keluarga, sambil mengenang momen pertama kali bertemu dengan mendiang istri Nate Daniels.

Mereka tinggal di cagar alam yang dikelola oleh teman lamanya Martin Battles, diperankan oleh Sharlto Copley (Russian Doll, Maleficent).

Bersama Martin, keluarga kecil itu kemudian menyusuri keindahan hutan Afrika dan menangkap momen-momen hewan-hewan yang hidup liar.

Semuanya tampak bahagia, dan wisata alam liar berjalan lancar sampai keadaan mendadak berubah mencekam saat jeep yang mereka kendarai, bertemu warga lokal yang penuh luka.

Nate dan Martin keluar dari Jeep untuk melihatnya, sementara dua anak Nate, menunggu di mobil dengan was-was.

Setelah menyelidiki hingga ke perkampungan terdekat, Nate dan Martin menemukan banyak warga lokal yang terluka, dan meninggal akibat serangan.

Keduanya baru menyadari semua itu ulah Singa buas setelah melihat jejak sang raja rimba di salah satu sudut rumah warga.

Setelah itu, kejadian semakin tak terkendali, wisata keluarga mereka berubah jadi petaka. Nate dan Martin serta kedua anaknya jadi buruan Singa.

Keadaan bertambah rumit saat Nate dan kedua putrinya, bertemu gerombolan pria bersenjata yang memaksa mereka keluar dari tempat persembunyian.

Martin yang terpisah dari rombongan, harus bertahan hidup di alam liar, dan menghindari pemburu alam sebenarnya.

Adegan ikonik dalam Film Beast, garapan Universal Pictures ini adalah saat Nate harus berhadapan langsung dengan Singa buas. Nate memukul si raja rimba dengan tangan kosong, demi menyelamatkan diri, dan melindungi dua putrinya.

Trailer Beast sudah resmi ditayangkan di YouTube dan segera tayang di bioskop pada 19 Agustus tahun ini.

Film thriller survival ini disutradarai oleh Baltasar Kormákur dari skenario yang ditulis oleh Ryan Engle berdasarkan cerita asli oleh Jaime Primak Sullivan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button