Verdonk Bela Kluivert: Jangan Nilai Pelatih dari Satu Kekalahan!


Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, meminta publik dan suporter untuk tidak buru-buru menilai kinerja Patrick Kluivert hanya dari satu pertandingan. Ia menilai masa depan skuad Garuda justru terlihat cerah bersama pelatih asal Belanda tersebut.

Kluivert menjalani debut sebagai pelatih Timnas Indonesia saat menghadapi Australia pada laga ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Sepak Bola Sydney, Kamis (20/3). Hasilnya, Indonesia takluk 1-5, dan tagar #KluivertOut langsung ramai di media sosial.

Namun, Verdonk mengingatkan bahwa satu pertandingan tak cukup untuk menilai kualitas seorang pelatih. Ia justru optimistis Timnas akan berkembang di bawah asuhan legenda sepak bola Belanda itu.

“Bagus untuk memilikinya di sini. Saya pikir dia punya kepribadian besar dalam sepak bola dan juga secara pribadi. Ya, kita baru memainkan satu laga, dan masa depan terlihat cerah bersama Patrick,” ujar Verdonk usai sesi latihan di Jakarta, Sabtu (22/3).

Era Baru Timnas Indonesia

Lebih lanjut, pemain yang bisa beroperasi di posisi bek tengah maupun kiri itu menyebut bahwa Patrick Kluivert memiliki gaya kepelatihan dan visi yang berbeda dibanding pelatih sebelumnya, Shin Tae Yong.

“Tentu saja, mereka bukan orang yang sama. Patrick punya visinya sendiri, dan Shin Tae Yong juga punya visi yang berbeda. Kini kami ada di era baru bersama Patrick Kluivert,” tambah Verdonk.

Meski demikian, Verdonk tetap menghormati kedua pelatih yang menurutnya sama-sama berkualitas.

“Saya tidak tahu harus berkata apa soal perbedaan di antara mereka. Tapi saya pikir mereka berdua adalah pelatih yang hebat,” pungkasnya.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa, 25 Maret. Laga ini menjadi salah satu momen penentuan nasib Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.