News

Bakal Dampingi Prabowo, Nasib Gibran Jadi Jurkam Tinggal Menunggu Waktu

Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Andika Perkasa mengaku bahwa pihaknya telah menyiapkan alternatif pilihan jika nantinya Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka diresmikan sebagai bakal calon wakil presiden (bacawapres) Prabowo Subianto.

Hal tersebut ia ungkapkan seiring dengan ditugaskannya putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut sebagai Juru Kampanye (Jurkam) dan juru bicara pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

“Tinggal mana yang jadi nanti, yang kemudian akan mempengaruhi alternatif mana yang kita pilih,” kata Andika saat ditemui di RSPAD Gatot Subrotot, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023).

Andika menjelaskan untuk saat ini pihaknya, tepatnya TPN GP, hanya tinggal menanti bagaimana keputusan baik dari partai koalisi pengusung maupun Gibran sendiri.  “Ya kalau dari TPN, kita menunggu saja apa keputusan terakhir,” ungkapnya.

Andika mengatakan bahwa setiap masing-masing partai politik koalisi pengusung Ganjar-Mahfud, yaitu PDIP, PPP, Partai Hanura dan Partai Perindo, sekiranya sudah memiliki pula alternatif nama yang bakal menggantikan Gibran nantinya.

Menurutnya, nama-nama tersebut dianggap mampu untuk memimpin sebagai jurkam maupun jubir pasangan capres dan cawapres ini. “Ini kan sudah juga menyumbangkan yang mereka anggap pantas lah membantu,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puang Maharani menegaskan status Gibran Rakabuming Raka hingga saat ini masih menjadi juru kampanye (jurkam) dan juru bicara (jubir) pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Sampai saat ini, masih tetap kita tugaskan karena memang belum ada keputusan apa-apa dari Mas Gibran,” kata Ketua DPP PD Perjuangan Puan Maharani seusai menghadiri konsolidasi bersama relawan Ganjar Pranowo-Mahfud MD se-Jawa Timur di Grand City Surabaya, Sabtu (21/10/2023).

Sebab menurut Puan, hingga saat ini belum ada keputusan apapun tentang nasib Gibran, meski di lain pihak nama putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu sudah dideklarasikan partai Golkar sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden.

“Yang saya ketahui, Mas Gibran saat ini baru menerima rekomendasi dari Partai Golkar untuk bisa maju sebagai bakal cawapres. Namun, mengenai bagaimana selanjutnya, hal itu belum ada keputusan,” kata Puan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button