Arena

XTEN Apparel, Misi Brand Lokal Warnai Jersey Sepak Bola Indonesia

Sejak pertama kali diluncurkan 10 Oktober 2020, apparel XTEN terus berekspansi dalam ‘perang’ jersey sepak bola nasional.

Sukses menggandeng klub Divisi 4 Liga Spanyol pada tahun pertama, XTEN mulai menggaet klub-klub peserta Liga Indonesia untuk menggunakan produk jerseynya.

Mulai dari Karo United, Depok City, Semen Padang, hingga yang teranyar, XTEN sukses jadi penyedia jersey Klub Liga 1 Madura United.

“Target kita gak muluk-muluk ya yang pertama masyarakat Indonesia bisa tahu dan kenal XTEN. Mudah-mudahan masyarakat Indonesia pada umumnya sudah tahu XTEN,” kata Edi Kurnia, Direktur Marketing XTEN Indonesia saat berbincang dengan Inilah.com.

XTEN Apparel, Misi Brand Lokal Warnai Jersey Sepak Bola Indonesia
XTEN Store yang berada di Jl. Mayjend Ishak Djuarsa No.14, RT.01/RW.07, Gunungbatu, Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat 16118

Meski tak mau membocorkan nama-namanya, Edi memastikan sudah melakukan pendekatan kepada klub-klub Liga 1 lainnya untuk menjadikan XTEN sebagai jersey pilihan.

“XTEN sendiri berdiri karena banyaknya animo masyarakat yang ingin punya jersey berkualitas internasional,” ungkapnya.

Edi yang juga legenda Persib Bandung itu optimis produknya bisa bersaing di pasar jersey Indonesia. Bukan hanya karena local pride, XTEN juga menjaga kualitas bahan dengan standar internasional.

XTEN Apparel, Misi Brand Lokal Warnai Jersey Sepak Bola Indonesia
Suasana di Dalam XTEN Store Bogor

“Keunggulan XTEN sendiri, kita punya bahan baku yang kita develop sendiri,” bebernya.

Selain tim Liga 1 Indonesia, Edi juga menargetkan agar klub-klub kelas Asia, bisa mempercayakan XTEN untuk mendesain jerseynya.

“Kami sudah mengajukan proposal ke beberapa tim walaupun masih di asia, Kamboja dan Thailand mudah-mudahan doakan ada kabar baik untuk kita,” harapnya.

Nama XTEN sendiri dipilih dari nomor keramat dalam dunia sepak bola, yakni nomor 10. Nomor 10 dalam sepak bola merupakan nomor paling penting, bisa jadi pengubah, atau penentu dalam sebuah pertandingan.

Diharapkan dengan menggunakan nama XTEN dan filosofinya, apparel karya anak bangsa ini bisa menjadi salah satu penentu dalam dunia jersey tanah air.

Edi mengatakan, XTEN juga tengah mengembangkan merambah cabang olah raga lain seperti lari dan sepeda yang semakin banyak peminatnya di Indonesia.”Semoga XTEN bisa lebih dikenal dan diterima di masyarakat olahraga Indonesia,” tandasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button