Arena

Aldila ‘Dila’ Sutjiadi Tembus Semifinal Wimbledon!

Petenis andalan Indonesia Aldila Sutjiadi menjejakkan kaki mereka di semifinal ganda campuran Wimbledon 2023.

Berpasangan dengan petenis Belanda Matwe Middelkoop, Dila merebut kemenangan perempat final, melalui tie-break atas pasangan petenis Ukraina Marta Kostyuk/Marcelo Arevalo dari El Salvador dengan 7-5, 7-6 (7/5).

Mungkin anda suka

“Mari berjuang lagi besok @mside83. Terima kasih untuk semua dukungannya,” ujar Aldila kepada Middelkoop dalam unggahan Instagram miliknya, Rabu (12/7/2023).

Petenis berusia 28 tahun itu juga mendapat semangat dari sang partner dengan bahasa Indonesia usai menembus semifinal Grand Slam.

“Sangat senang bisa menang hari ini dan masuk ke babak semifinal di ganda campuran. Terima kasih kepada seluruh orang Indonesia yang sudah mendukung kita setiap hari. Semoga besok kalian bisa mendukung kami lagi di semifinal,” tulis Middelkoop sambil membubuhkan emoji bendera Indonesia dan Belanda.

Aldila/Middelkoop akan berhadapan dengan pasangan petenis Jerman Joran Vliegen/Xu Yifan dari China pada semifinal.

Ini merupakan kedua kalinya Aldila/Middelkoop menginjakkan kaki ke semifinal Grand Slam. Sebelumnya, mereka berhasil melaju hingga empat besar French Open pada bulan lalu ketika pertama kali berpasangan untuk ganda campuran turnamen major.

Namun, mimpi Dila untuk mengamankan tempat di final kandas setelah kalah dari partnernya di sektor ganda putri petenis Jepang Miyu Kato yang berpasangan dengan petenis Jerman Tim Putz.

Sementara itu, langkah Aldila/Kato yang menempati unggulan ke-13 di Wimbledon harus terhenti di tangan Barbora Strycova/Hsieh Su-wei 5-7, 6-7 (4/7) pada babak 16 besar, Senin (10/7/2023).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button