Market

Buntuti Jokowi ke Tanah Abang, Heru Budi Pastikan Roda Ekonomi Stabil

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memastikan, perekonomian ibu kota di awal 2023, stabil. Hal itu disampaikan saat mendampingi Presiden Jokowi di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

“Mengawali 2023, kita ingin segala kegiatan masyarakat berjalan dengan semestinya. Terutama perekonomian. Kami tadi bersama Presiden melihat berbagai kegiatan perekonomian dan memastikan, semuanya berjalan lancar. Roda perekonomian berjalan stabil dan baik,” ujar Heru, Senin (2/1/2023).

Heru mengimbau masyarakat khususnya pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di ibu kota dapat meningkatkan inovasi mereka dalam berniaga. Termasuk pemanfaatan teknologi berbasis digital yang ditaksir punya dampak signifikan terhadap bidang usaha yang digeluti.

“Pada tahun baru ini ini, mari kita awali dengan semangat baru, inovasi baru, serta strategi baru untuk bersama-sama memajukan roda perekonomian di Jakarta. Baik secara konvensional maupun digital, semuanya harus dioptimalkan (dalam berniaga). Untuk itu saya harap para pelaku usaha bisa terbuka dengan perkembangan teknologi,” pungkas Heru.

Sementara, Presiden Jokowi mengingat seluruh pihak untuk menjadikan awal 2023 menjadi momentum yang baik untuk menjalankan kegiatan bisnis. Diharapkan, perekonomian di seluruh Indonesia terus bertumbuh, melebihi pencapaian 2022.

Salah satunya, kata dia, memastikan pasar produksi yang ada di daerah-daerah, khususnya di Jakarta berlangsung maksimal.  “Saya ingin melihat rasa optimis itu ada pada tahun 2023. Karena pada tahun 2022 adalah momen perjuangan yang tidak mudah. Harapannya, ada optimisme itu, karena PPKM sudah dicabut,” tutur Jokowi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button