Ototekno

Tesla Resmikan Pembangunan Kilang Litium Senilai Rp15,7 Triliun di Texas

Produsen mobil listrik milik Elon Musk, Tesla, telah mengumumkan investasi besar-besaran dalam pembangunan kilang litium baru di Corpus Christi, Texas. Dengan investasi lebih dari 1 miliar dolar Amerika atau sekitar Rp15,7 triliun, Tesla menunjukkan komitmen kuatnya untuk mempercepat transisi dunia ke energi berkelanjutan.

“Investasi ini sangat penting bagi misi kami untuk mempercepat transisi dunia menuju energi berkelanjutan dan mewakili upaya kami untuk secara agresif meningkatkan pasokan litium hidroksida untuk baterai yang tersedia di Amerika Utara,” kata Tesla dalam pernyataan resminya, Selasa (10/10/2023).

Mungkin anda suka

Fasilitas yang sudah mulai dibangun ini akan berada di atas lahan seluas lebih dari 1.200 hektare dan menjadi lokasi penerapan pemurnian litium bebas asam pertama di industri. 

Teknologi ini diklaim lebih ramah lingkungan karena menghilangkan penggunaan reagen berbahaya dan menghasilkan produk sampingan berupa campuran pasir dan batu kapur yang berguna dalam produksi bahan konstruksi.

Pembangunan kilang ini diperkirakan akan menciptakan hampir 1.000 lapangan kerja dalam sektor konstruksi. Setelah selesai, fasilitas ini akan mempekerjakan lebih dari 250 karyawan tetap, termasuk teknisi produksi, manajer operasi, dan berbagai peran teknik lainnya untuk mendukung pemeliharaan dan optimalisasi pabrik yang sedang berlangsung.

Selain itu, Tesla juga belum lama ini mengumumkan pemangkasan harga untuk beberapa model mobil listriknya. Model 3 kini dihargai 38.990 dolar AS atau sekitar Rp612 juta, sementara varian jarak jauh Model Y diturunkan sebesar 2.000 dolar AS menjadi 48.490 dolar AS atau sekitar Rp761,7 juta. Langkah ini semakin menegaskan posisi Tesla sebagai pemain utama dalam industri mobil listrik dan energi berkelanjutan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button