Arena

Bayern Munchen Siap Pecahkan Rekor Transfer untuk Harry ‘King’ Kane

Raksasa Bundesliga Bayern Munchen sebentar lagi akan memperkenalkan striker barunya untuk mengarungi musim 2023/2024.

Jawara Liga Jerman musim lalu itu kabarnya sudah deal dengan Tottenham Hostpur untuk memboyong Harry Kane ke Allianz Arena.

Die Roten memang sangat serius mengejar ujung tombak timnas Inggris tersebut. Dua kali proposal Munchen ditolak, kali ini mereka maju dengan angka yang tak mungkin ditolak, 80 juta euro atau setara Rp1,3 Triliun, ditambah bonus dan gaji besar.

Munchen bahkan mengirim Dirtek-nya untuk terbang ke Inggris, membicarakan detail proposal transfer untuk penyerang 29 tahun tersebut.

Jika benar Munchen merogoh kocek hingga 80 juta euro untuk Kane, itu bakal jadi rekor pembelian terbaru FC Hollywood.

Munchen dikenal bukan klub yang suka jor-joran dalam membeli pemain. Meski berstatus klub besar Eropa, Die Roten biasanya ‘membajak’ pemain-pemain dari klub Bundesliga lainnya.

Jadi hampir semua pemain bintang di Bundesliga, akan mencapai puncaknya di Bayern Munchen.

Enam tahun lalu, Bayern pernah mengeluarkan 80 juta euro untuk menebus Lucas Hernandez dari Atletico Madrid.

Munchen memang butuh striker baru setelah ditinggal Robert Lewandowski ke Barcelona dua tahun lalu, dan kini juga harus kehilangan Sadio Mane yang hijrah ke Liga Arab.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button