News

Diklaim Miliki Kedekatan Batin, Akankah Jokowi Bergabung dan Pimpin Golkar?


Beredar isu yang menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan bergabung ke Partai Golkar. Ketua Dewan Pembina Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar, Idrus Marham mengaku Jokowi memiliki suasana kebatinan yang dekat dengan partai berlambang pohon beringin itu.

Dia menyebut, jika Partai Golkar sangat terbuka apabila Presiden Jokowi benar ingin bergabung. “Hubungan Pak Jokowi dengan Golkar, saya kira suasana kebatinannya memang dekat, bebas, ada komunikasi, saya saja bukan pengurus Golkar hanya sebagai sekarang ketua dewan penasihat (pembina) Bapilu, kalau ada komunikasi, itu ndak begitu susah,” kata Idrus saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/2/2024).

Terkait seberapa besar kemungkinan Jokowi akan bergabung dan jadi ketua umum, Idrus tidak menjawab secara terang. Ia pun menyampaikan dalam internal Golkar, proses penentuan atau pergantian ketua umum termasuk pengubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai, ada dalam forum Musyawarah Nasional (Munas).

“Ada mekanisme yang ada. Dan mekanisme itu bisa dibicarakan di Munas, sebagai lembaga tertinggi penentu kebijakan kebijakan. AD/ART diubah di situ, ketua umum diubah di situ, aturan dibuat di situ,” ucap dia.

Sebelumnya, Jokowi sudah merespons rumor ini. Ia tidak memberikan bantahan terkait isu tersebut, tetapi tidak juga memberikan jawaban yang tegas. “Saya setiap hari masuk istana,” ujar Jokowi di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur pada Rabu (28/2/2024).

Sementara, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto merespons baik soal peluang Presiden Jokowi masuk ke Partai berlambang pohon beringin itu. Dia mengatakan, Jokowi adalah milik semua partai karena mantan Wali Kota Solo itu merupakan salah satu tokoh nasional. “Baik, bagus-bagus saja,” kata Airlangga singkat, Senin (26/2/2024).

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar berdoa agar Presiden Jokowi benar-benar bergabung ke partainya. Adies meyakini bahwa semua kader Partai Golkar pasti senang jika Jokowi bergabung ke Golkar.

“Kalau Ormas MKGR tentu kita sangat senang. Saya rasa bukan hanya Golkar, semua partai kalau Pak Jokowi gabung ke mana, kader partainya pasti senang. Kalau saya sebagai kader Golkar dan Ketum MKGR, saya pasti senang,” ujar Adies saat ditemui di Gunawarman, Jakarta Selatan, Selasa (27/2/2024) malam.
 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button