Ototekno

eSIM Telkomsel Resmi Tersedia, Begini Cara Beli dan Aktivasi untuk Android-iPhone


Setelah sebelumnya hanya tersedia untuk wisatawan, Telkomsel kini resmi meluncurkan layanan eSIM untuk seluruh pelanggan di Indonesia. Layanan Embedded Subscriber Identity Module (eSIM) ini memungkinkan pelanggan mengakses jaringan Telkomsel tanpa memerlukan kartu SIM fisik, menawarkan kemudahan dan kepraktisan dengan dukungan teknologi canggih.

“Telkomsel berkomitmen untuk memperkaya pengalaman pelanggan dengan inovasi terdepan. Melalui eSIM, kami menghadirkan solusi serba digital yang mudah dan praktis, mendukung gaya hidup digital masyarakat Indonesia,” ungkap Direktur Utama Telkomsel, Nugroho dalam siaran persnya, Jumat (4/4/2024).

Pelanggan dapat membeli dan mengaktifkan eSIM Telkomsel secara online melalui tsel.id/esim. Prosesnya mudah, mulai dari memilih nomor dan paket eSIM sesuai kebutuhan, hingga aktivasi melalui email yang akan dikirimkan setelah pembelian. Pelanggan hanya perlu memindai kode QR atau memasukkan kode aktivasi secara manual.

eSIM Telkomsel tersedia dalam beragam pilihan paket, termasuk Paket eSIM Perdana Telkomsel Prabayar dengan Kuota Internet Nasional dan Lokal, Paket Halo+ untuk pelanggan pascabayar dengan berbagai benefit termasuk kuota data besar dan layanan premium OTT, serta Paket RoaMAX untuk layanan roaming internasional dengan kuota data roaming 10 GB.

“Kami berharap, dengan hadirnya eSIM Telkomsel, pelanggan dapat menikmati konektivitas yang lebih lancar dan fleksibel, mendukung berbagai kebutuhan, dari komunikasi hingga akses layanan digital,” tutur Nugroho.

Untuk mengaktifkan eSIM di iPhone, pelanggan dapat mengikuti langkah mudah melalui menu Pengaturan, memilih Seluler, kemudian Tambah eSIM, dan mengikuti instruksi untuk memindai kode QR. Sementara itu, pengguna Android dapat mengaktifkan eSIM melalui menu Pengaturan, Koneksi, Manajer SIM, dan mengikuti langkah serupa.

Telkomsel juga menyediakan daftar lengkap perangkat yang mendukung eSIM, mulai dari iPhone terbaru hingga berbagai model smartphone Samsung, Xiaomi, Huawei, dan Oppo, memastikan pelanggan memiliki beragam pilihan perangkat untuk menikmati layanan eSIM.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button