Ototekno

Ketahuan Lagi Jiplak Fitur Xiaomi di iOS 16, Apple Sudah Kehabisan Ide?

Apple baru saja mengadakan konferensi WWDC tahunan, Mereka secara resmi mengumumkan peluncuran iOS 16, macOS Ventura, dan watchOS 9. Namun berselangnya sejumlah sorotan kembali terarah menuju ketampilan lockscreen iOS 16 menimbulkan tudingan bahwa Apple mencontek Xiaomi.

Sebab, sejumlah pihak menilai bahwa tampilan lockscreen iOS 16 ini serupa dengan tampilan yang disuguhkan oleh MIUI.

Melansir Gizchina, hal ini disebut sejumlah pihak tidak mengejutkan mengingat Apple kerap menghadirkan fitur serupa Android pada versi pembaruan iOS.

Foto: tangkapan layar Xiaomi Lock Screen Xiaomi
Foto: tangkapan layar Xiaomi

Lock Screen Xiaomi

Tampilan lockscreen iOS 16 dinilai menjadi pembaruan pertama yang secara spesifik menunjukan bahwa Apple terinspirasi dari Xiaomi. Tampilan yang diklaim sebagai peniru Xiaomi adalah Live Screen.

Perusahaan asal China itu meluncurkan fitur serupa pada awal tahun 2020 di smartphone-nya.

Oleh karena itu, banyak netizen mengatakan “Semuanya didasarkan pada MIUI”. Banyak juga yang mengatakan bahwa “iOS meniru MIUI” dan seterusnya.

Animasi pembukaan kunci dan pemutaran di iOS 16 dinilai tidak sebagus wallpaper MIUI Earth milik Xiaomi.

Dari sudut pandang perbandingan, wallpaper super iOS 16 dinilai sedikit kurang memberikan efek “mengejutkan” saat dibuka kuncinya.

Xiaomi meluncurkan fitur tersebut untuk pertama kalinya di MIUI 12. Mengambil tema planet, layar ponsel akan menampilkan seluruh gambar Mars.

Meskipun demikian, tampilan Bumi di iOS 16 diambil pada sudut lebih jauh dari Super Wallpaper di MIUI.

Animasi saat membuka kunci layar juga lebih lembut daripada zoom close-up wallpaper yang diperkenalkan Xiaomi pada tahun 2020 lalu.

Tudingan mencontek juga pernah terjadi, Apple mengirimkan poster undangan peluncuran produk baru pada tahun 2021 lalu. Desain poster tersebut dituding meniru desain yang digunakan undangan perusahaan besutan Lei Jun itu pada tahun 2018 lalu.

Copy - inilah.com

Whatsapp Image 2022 06 09 At 07.34.26 - inilah.com

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button