Arena

Pecundangi Tuan Rumah Demi Tiket Final Korea Open, Fajar/Rian: Revans yang Luar Biasa

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses mengamankan tiket final Korea Open 2023 usai menundukkan pasangan tuan rumah Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di babak semifinal.

Bertanding di Jinnam Stadium, Korea Selatan (Korsel), Sabtu malam (22/7/2023) WIB, peringkat satu dunia itu memaksa duet tuan rumah tertunduk malu usai kalah lewat rubber game 17-21, 21-16, 21-18 dalam tempo 1 jam 14 menit.

Usai laga, Fajar/Rian mengaku bersyukur atas hasil positif yang diraih atas Kang/Seo. Fajar/Rian berhasil revans atau menebus kekalahan setelah pada pertemuan terakhirnya di Malaysia Masters 2023, mereka harus tersungkur dua gim langsung 16-21, 19-21.

Kemenangan juga terasa lebih spesial bagi Fajar/Rian, mengingat keduanya juga mempecundangi pasangan peringkat 12 dunia itu di hadapan pendukungnya sendiri.

“Sangat luar biasa bisa membalas kekalahan di depan publik mereka sendiri. Kami tidak hanya melawan pasangan Korea tadi tapi juga seluruh suporter tuan rumah yang datang mendukung,” kata Fajar.

Bagi Fajar/Rian, pasangan Korsel bukanlah lawan yang mudah diatasi, terlebih keduanya memiliki pola pertahanan yang sulit ditembus.

Beruntung, Fajar/Rian mampu menemukan resep jitu guna menjinaklan Kang/Seo di hadapan publiknya.

“Pasangan Korea memiliki defens yang sangat rapat, beberapa kali kami all out menyerang tapi mereka bisa membalikkan,” timpal Rian.

“Kami tidak mau menyerah, terus mencari cara untuk membongkar pertahanan mereka,” katanya menambahkan.

Meski tampil di hadapan pendukung tuan rumah, Fajar/Rian justru mengaku bermain lebih percaya diri. Bahkan, saat tertinggal di gim penentuan pun, jawara All England 2023 itu tetap tenang hingga berhasil membalikkan keadaan.

“Di gim ketiga kami sempat tertinggal tapi kami punya cukup percaya diri, kami mau comeback. Dan coba terus dengan pola menyerang tapi terukur. Lebih safe,” jelas Fajar.

Bertemu Wakil India

Di final, Fajar/Rianakan bertemu wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di final Korea Open 2023 besok, Minggu (23/7/2023). Ini akan menjadi pertemuan kedua mereka setelah terakhir kali bersua di Indonesia Open 2023.

Rankireddy/Shetty melangkah ke final setelah mengalahkan ganda putra terbaik China, Liang Wei Keng/Wang Chang dalam dua gim dengan skor 21-15 24-22.

“Besok kami harus menjaga semua aspek. Kondisi, stamina dan mental. Istirahat juga harus ekstra mengingat lawan besok adalah pasangan India yang sedang on fire. Terakhir kami kalah di Indonesia Open, semoga bisa membalas kekalahan tersebut,” terang Fajar.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button