Arena

Perbasi: Marques Bolden Buat Timnas Indonesia Bisa Bersaing

Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Danny Kosasih mengakui kehadiran pemain naturalisasi Marques Bolden membuat Timnas Indonesia dapat bersaing pada Piala Asia FIBA (FIBA Asia Cup) 2022 di Jakarta, 12-24 Juli.

“Kehadiran Bolden memang membuat kita bisa bersaing. Minimal kita bisa menambah kekuatan di site play,” kata Danny di Jakarta, Kamis (14/07/2022).

Ia mengatakan penampilan Bolden sejauh ini sangat menggembirakan karena menjadi salah satu pemain kunci kemenangan Indonesia pada laga perdana penyisihan Grup A melawan Arab Saudi 80-54 di Istora GBK, Selasa (12/7).

Pemain naturalisasi asal Amerika Serikat usia 24 tahun ini meraih double-double 32 poin dan 16 rebound, serta enam blok. Disusul, Abraham Damar Grahita menyumbang 13 poin, Andakara Prastawa 20 poin dan 9 assist, dibantu Derrick Michael dengan 8 poin dan 14 rebound.

Penampilan apik Bolden membuat Indonesia tampil lebih baik dibanding pertandingan melawan Arab Saudi di laga kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023, Jumat (1/7) lalu.

Tak salah, menurut Danny, pemain yang memperoleh kewarganegaraan Indonesia pada 19 Juli 2021 ini kini menarik perhatian para pencinta basket Tanah Air.

“Sebelum ada Bolden, memang diakui kita (timnas) masih kurang pemain untuk cover di dalam. Sebelumnya hanya ada Derrick dan Vincent, tapi sejak ada Bolden, pemain yang berpostur pendek bisa benar-benar main,” kata dia.

Marques Bolden sejauh ini sudah masuk dalam nominasi penampilan debut terbaik di Piala FIBA Asia 2022 seturut situs resmi kompetisi.

Situs resmi FIBA Asia menggelar jajak pendapat yang bisa diakses untuk umum sejak Kamis siang ini.

Dalam hasil sementara hingga pukul 14.00 WIB, Bolden berada di urutan kedua dengan 294 suara di bawah pebasket Korea Selatan Ra Gun-ah yang sudah mengantungi 703 suara.

Pada FIBA Asia Cup ini Indonesia menargetkan lolos ke babak delapan besar demi mengamankan tiket Piala Dunia di Jakarta tahun 2023 pada Agustus mendatang.

Prastawa dkk dijadwalkan melakoni laga kedua penyisihan grup melawan Yordania pada Kamis (14/7) sore.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button