Arena

Persija Amankan Bek Tangguh Timnas Indonesia Rizky Ridho

Persija Jakarta langsung tancap gas pasca-mengunci posisi runner-up BRI Liga 1 musim 2022/2023 dengan merekrut sederet pemain anyar.

Setelah memboyong bek muda Akbar Arjunsyah, Macan Kemayoran kini menyegel pemain berlabel Timnas yang sebelumnya membela Persebaya Surabaya, Rizky Ridho.

Kabar merapatnya eks bintang Bajul Ijo itu disampaikan Persija Jakarta dalam laman media sosial twitter, Senin (17/4/2023) malam.”Dari Kota Pahlawan, Menuju Kota Pemenang. Selamat datang, Rizky Ridho,” cuit akun @Persija_Jkt.

Dalam keterangan resmi yang dirilis Persija, bek yang menjadi langganan skuad Garuda di bawah asuhan Shin Tae-yong itu mendapat kontrak selama tiga musim.

Ridho pun mengaku bersyukur mendapat petualangan baru bersama pasukan yang dilatih Thomas Doll.”Ahamdulillah saya sangat senang bisa bergabung dengan Persija. Semoga bisa memberikan yang terbaik untuk tim,” ucap Ridho.

“Awalnya saya mendapatkan kabar dari agen. Terus saya berkomunikasi dengan orang tua. Kata mereka ‘ya sudah Nak ambil saja’. Ketika orang tua sudah meridhoi maka saya ambil tawaran itu,” cerita Ridho harus merantau ke Ibu Kota.

Pemain berusia 21 tahun siap membantu Macan Kemayoran kembali bersaing di jalur juara Liga 1, serta mampu berbicara banyak di level Asia lewat jalur play off.

“Saya harus bermain dengan sepenuh hati dan harus selalu menampilkan kemampuan terbaik. Persija adalah tim besar, maka wajar targetnya pun besar,” tandasnya.

Sebelumnya, Macan Kemayoran telah meresmikan amunisi anyar bernama Akbar Arjunsyah. Penggawa yang semula berseragam Gresik United itu menjadi pemain pertama yang didatangkan Persija jelang menghadapi musim 2023/2024.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button