News

Rektor Unila Kena Tangkap Tangan KPK

Pimpinan atau rektor sebuah perguruan tinggi negeri (PTN) di Lampung ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Terungkap, rektor itu adalah rektor Universitas Lampung (Unila).

“Unila,” kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri, Sabtu (20/8/2022).

Informasi dihimpun, Rektor Unila saat ini dijabat oleh Karomani. Ali menjelaskan, Operasi Tangkap Tangan (OTT) tersebut berlangsung di dua lokasi yang berbeda, yaitu Bandung, Jawa Barat, dan Lampung.

Saat ini, lanjut Ali, para pihak yang terjaring OTT sudah berada di kantor KPK, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Menurut dia, tim lembaga antirasuah itu saat ini masih menggali keterangan dan klarifikasi terhadap pihak-pihak yang ditangkap.

“Perkembangannya akan segera disampaikan,” kata Ali Fikri menambahkan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button