News

Silaturahmi ke Pesantren di OKI Sumsel, Ustaz Ini Jelaskan Akronim dari Nama Anies

Sambutan yang begitu hangat ditunjukkan oleh Keluarga Besar Pondok Pesantren Darul Muttaqien Al-Islamiyah pimpinan KH Daud Denin di Kayuagung, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, saat menyambut kedatangan bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan pada Minggu malam (10/9/2023).

Ada yang menarik saat kunjungan Anies ini ketika tausiah Maulid yang dibawakan oleh ustaz yang menjadi pembicara, yaitu ustaz Andre Tumarto. Ia mendeskripsikan akronim dari nama ANIES.

“A: Alhamdulillah kita beriman kepada Allah SWT, N: Niatnya harus ikhlas dan istikamah, I: Ingat kita semua adalah pemimpin yang akan dimintai pertanggungjawaban, E: Engkaulah orang pilihan, dan S: Sabar adalah kunci kemenangan,” kata ustaz Andre, menguraikan.

Baca Juga:

Anies: Diusung PKS Itu Sehat Betul

“Nama Anies ini maknanya dalam insya Allah orangnya juga akan demikian (memiliki sifat-sifat dari akronimnya),” tambahnya.

Sementara itu, kunjungan ke Pondok Pesantren Darul Muttaqien Al-Islamiyah merupakan kali kedua bagi Anies. “Alhamdulillah 10 tahun lalu saya tiba di ponpes ini, dan hari ini saya kembali ke tempat ini insya Allah kami mendapat bimbingan nasehat dan wejangan dari KH Daud Denin,” ungkap Anies

Selain itu, Anies juga menjelaskan bahwa ke depan perlu adanya pembangunan yang merata dan perlu untuk memutus jarak ketimpangan antara desa dan kota. “Saya sampaikan bahwa saya sedang dapat amanat untuk menjadi Capres, insya Allah kita akan lakukan restorasi agar adil dan sejahtera,” jelasnya

Baca Juga:

Anies Disambut Meriah Masyarakat dan Sultan Palembang Darussalam, Serukan Perbaikan Hidup

“Tak hanya itu kami memandang perlu adanya pembangunan yang adil dan merata, sehingga anak-anak ibu bapak nantinya tak harus pergi ke kota atau Jakarta untuk mengubah nasib, tapi mereka bisa mengembangkan semua potensi daerahnya dan membuat sejahtera lingkungannya,” ujar Anies, menekankan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button