Market

Tingkatkan Volume Perdagangan, Pertemuan Bilateral Indonesia-Korea Optimalkan CEPA

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan (Zulhas) menyatakan pada pertemuan bilateral dengan Menteri Perdagangan Korea, Ahn Dukgeun terdapat beberapa hal yang menjadi pembahasan.

“Pertama, kami sepakat tadi untuk meningkatkan perdagangan kedua negara, melalui optimalisasi Indonesia-Korea CEPA (Comprehensive Economic Partnership Agreement),” terang Mendag Zulhas di Semarang, Jawa Tengah, Senin (21/8/2023).

“Saudara-saudara tahu, dagang kita volumenya antara Indonesia-Korea, dibanding Vietnam-Korea kita seperempat. Mestinya kan lebih besar kita. Indonesia-Korea dibanding Thailand-Korea kita juga hampir seperempat,” tambah dia.

Sehingga ia menilai tentu volume perdangangan Indonesia-Korea masih jauh di bawah Vietnam dan Thailand. Zulhas berharap melalui CEPA Indonesia bisa mengejar ketertinggalan tersebut.

“Oleh karena itu, nanti ada MoU (nota kesepahaman) kita, Korea mendukung MoU pemerintah dan swasta. Kalau ada kesulitan ada hambatan, kedua belah pihak akan mempercepat untuk membantu,” jelas Zulhas.

Lalu hal terakhir yang dibahas yakni, dirinya meminta agar jumlah investasi Korea dapat diperbesar.

“Sama-sama negara demokrasi, hubungan antara Indonesia dan Korea tidak ada hambatan apapun. Oleh karena itu, investasinya kita harapkan lebih banyak di tempat kita ya,” imbuh dia.

“Saya juga ucapkan terima kasih perlakuan tenaga kerja kita di Korea, diberikan penghargaan yang tinggi. Di Korea itu tenaga kerja Indonesia paling bagus, hak-haknya, perlakuan dan sebagainya,” tutur Zulhas.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button