News

Pasar Hewan Barito Bakal Direvitalisasi, Pedagang Merespons

Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) bakal merevitalisasi Pasar Hewan Barito, Kebayoran Baru. Rencana revitalisasi ini menuai respon baik para pedagang.

“Sebenarnya sudah pernah mau ada perbaikan, kalau tidak salah 2020. Tapi karena COVID-19, makanya tidak jadi. Mungkin sekarang baru bisa dan saya senang sekali,” kata salah satu pedagang, Surayem, Rabu (13/4/2022)

Surayem berjualan sejak 1987. Namun, sejauh ini belum pernah ada perbaikan di pasar tersebut. Menurut Surayem, perbaikan sebatas menambal bagian atap agar tidak terkena hujan.

Surayem mengharapkan keseriusan pemerintah dalam memperbaiki pasar. Ia menginginkan tetap bisa berjualan di pasar itu apabila perbaikan nantinya rampung.

“Ya saya mau, kalau nanti sudah dibenahi, kami tetap bisa berjualan disini lagi. Ya saya rasa hampir semua pedagang setuju kalau diperbaiki.”

Pedagang lainnya, Jumedi mengaku sudah mengikuti sosialisasi dari Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jaksel terkait revitalisasi pasar.

“Jujur saja, waktu itu pak Gubernur pernah kesini dan bilang akan membenahi. Mungkin karena kesibukan beliau makanya tidak begitu diperinci. Begitu muncul wacana revitalisasi wah saya kira ini yang dimaksud pak Gubernur. Makanya kami setuju sekali kalau di perbaiki,” ujar Jumedi.

Sebelumnya, Kepala Suku Dinas PPUMKM Dedy Dwi Widodo menjelaskan, revitalisasi pasar akan terlaksana dalam waktu dekat. Hal ini bagian dari rencana mewujudkan lingkungan tempat berjualan yang sehat dan bersih.

“Sudah kami anggarkan untuk revitalisasi. Tapi jangan sampai juga merugikan mereka,” katanya.

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button