News

Arsul Ungkap Kemungkinan PPP Tinggalkan PDIP Jika Sandiaga Tak Jadi Cawapres Ganjar

Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani mengungkapkan kemungkinan partainya meninggalkan PDIP apabila Sandiaga Uno tak menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Kalau ternyata Pak Sandi Uno itu tidak dipilih sebagai cawapres, lalu bagaimana sikap PPP itu? Itu memang berkembang sekarang. Saya harus akui itu berkembang. Kenapa kok itu berkembang?” kata Arsul di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, dikutip Rabu (9/8/2023).

Dia menjelaskan, potensi PPP meninggalkan PDIP dan mengalihkan dukungan ke bakal calon presiden (capres) selain Ganjar itu bukan tanpa dasar. Pasalnya, kata Arsul, kader PPP tak seluruhnya mendukung Ganjar, terdapat pula yang berpihak kepada Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.

“Di PPP itu jujur saja, yang mendukung Mas Ganjar banyak, yang mendukung Mas Anies juga lumayan banyak, yang mendukung Pak Prabowo juga lumayan banyak,” ujar Arsul menegaskan.

Menurut Anggota Komisi III DPR itu, perbedaan pilihan itu tak masalah lantaran PPP secara kepartaian juga tidak bisa memaksa para kader hanya mendukung satu figur saja.

“Buat di kita, sah-sah saja. Saya selalu mengatakan, sudahlah jangan gara-gara pilpres berbeda, terus akan melakukan disiplin organisasi atau ‘kami panggil’ enggak bisa begitu,” terang Arsul.

Meski begitu, Arsul pun memahami mengapa PPP mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 tanpa adanya kontrak politk. Pasalnya, ujar Arsul, Ganjar tak asing dengan PPP.

“Pokoknya mendukung dan itu hal yang wajar juga kalau saya lihat. Kenapa? Seperti yang bolak balik saya sampaikan, keluarga besar mertuanya Mas Ganjar itu kan memang keluarga besar PPP di Purbalingga,” kata Arsul.

Dia menyebut, mertua Ganjar sudah 20 tahun menjadi ketua DPC PPP . Jabatan ini kemudian diteruskan oleh kakak atau adik ipar Gubernur Jawa Tengah tersebut.

“Rumahnya juga jadi kantor DPC PPP. Jadi bolak balik saya sampaikan, kadang-kadang kami itu kan bercanda di PPP ‘Kenapa kok dukung mas Ganjar?’ Ya wajar lah mas Ganjar itu sudah tidur bareng sama keluarga besar PPP selama tahunan lebih kok,” ucap Arsul sambil terkekeh.

Diketahui, Ganjar Pranowo merupakan bakal capres yang awalnya diusung oleh PDIP. Selanjutnya, PPP menyatakan bergabung dengan PDIP untu mendukung Ganjar. Kini, dukungan terhadap Ganjar tak hanya dari PDIP dan PPP, tapi juga Partai Hanura dan Partai Perindo.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button