Market

Bandara Soetta Prediksi 170 Ribu Penumpang pada Puncak Arus Balik

Pengelola Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, memprediksi sebanyak 170 ribu penumpang akan melakukan perjalanan melalui bandara tersebut pada puncak arus balik Angkutan Lebaran 2023, tepatnya 30 April nanti.

“Puncaknya (arus balik) pada tanggal 30 April 2023, sekitar 170 ribu penumpang,” ujar Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soetta M Holik Muwardi di Tangerang, Selasa (25/4/2023).

Peningkatan jumlah penumpang pada arus balik Angkutan Lebaran 2023 di Bandara Soetta mulai terlihat dari hari ke hari seiring dengan mendekati puncaknya pada 30 April.

Mengacu data yang diperoleh dari Posko Angkutan Lebaran Bandara Soetta, jumlah penumpang maupun penerbangan pada arus balik H+2 atau Selasa (25/4/2023) terlihat meningkat dibandingkan hari sebelumnya pada H+1 atau Senin (24/4/2023).

Pada H+2, jumlah penumpang tiba tercatat sebanyak 87.703. Sedangkan pada hari sebelumnya jumlah penumpang tiba tercatat sebanyak 65.858.

Jumlah penerbangan tiba juga terjadi peningkatan pada H+2 yang tercatat sebanyak 542 penerbangan. Adapun jumlah penerbangan tiba pada H+1 tercatat sebanyak 360 penerbangan.

Total penumpang yang hilir mudik di Bandara Soetta pada H+2 total sebanyak 159.056, juga meningkat dibandingkan H+1 sebelumnya yang tercatat 130.398 penumpang.

Sementara untuk lalu lintas penerbangan pada H+2 total sebanyak 1.085 penerbangan, atau meningkat dibandingkan jumlah penerbangan pada H+1 yang sebanyak 919.

Pihak Bandara Soetta optimistis jumlah penumpang meningkat pada Angkutan Lebaran 2023 ini seiring dengan pencabutan aturan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) pada awal tahun ini.

“Kami memprediksi kenaikan untuk penumpang 20-30 persen dan lalu lintas 10 persen sampai 15 persen selama periode Angkutan Lebaran 2023,” ujar Holik.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button