News

Meski Dukung Ganjar, OSO Pastikan Hanura Tak Berkoalisi dengan PDIP

Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Osman Sapta Odang atau OSO memang sudah menyatakan dukungan penuh bagi capres PDIP, Ganjar Pranowo. Namun hal itu bukan berarti Hanura sudah pasti berkoalisi dengan partai banteng moncong putih.

OSO menegaskan koalisi partai politi (parpol) bukan hal terpenting dalam membangun bangsa. Yang terpenting menurutnya adalah mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan politik.

“Saya tidak melihat koalisi menjadi penting saya melihat adalah kepentingan bangsa lebih diutamakan,” ujar OSO di kediamannya, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (22/4/2023).

Ia mengatakan alasannya tidak berkoalisi lantaran partainya berpihak pada kemajuan daerah. Sebab Indonesia yang maju bukan hanya daerah DKI Jakarta saja, Ganjar Pranowo dinilai tepat untuk memajukan seluruh daerah Indonesia.

“Karena tag line partai saya adalah berpihak pada daerah. Sebab daerah makmur baru ada Indonesia makmur. Bukan Jakarta makmur artinya Jakarta bukan satu-satunya cerminan,” katanya.

“Indonesia begitu luas sekarang menjadi 38 provinsi dan bakal akan berkembang lagi, itu sebabnya kita memerlukan sosok figur yang berpihak pada daerah yang berpihak pada rakyat, dari daerah untuk Indonesia,” lanjutnya.

Sebelumnya OSO menyatakan dukungan penuh terhadap keputusan PDIP yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024. “Saya ikut serta mendukung Ganjar Pranowo sebagai presiden yang akan datang,” ucap dia.

Diketahui, Ketua Umum PDIP Megawati secara resmi menyatakan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden untuk mengikuti Pemilihan Presiden (Pilpres 2024). Hal ini ditetapkan dan diumumkan di Istana Batu Tulis, Bogor, Jumat (21/4/2023).

“Dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim, menetapkan saudara Ganjar Pranowo sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah, sebagai kader dan petugas partai akan ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia,” ujar Megawati di Istana Batutulis, Bogor, Jumat (21/4/2023).

Dalam acara ini hadir Presiden Joko Widodo (Jokowi), sejumlah elite PDIP antara lain Puan Maharani, Hasto Kristiyanto, Prananda Prabowo, dan Pramono Anung. Rapat PDIP ke-140 ini dibuka oleh Hasto.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button