News

Daftar Bacaleg 2024, Yusril Ihza Diarak Kader dan Simpatisan Menuju KPU

Partai Bulan Bintang (PBB) hari ini mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI ke kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Sabtu siang (13/5/2023).

Pantauan inilah.com, PBB hadir di KPU RI pukul 13.00 WIB. Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra hadir langsung memimpin arak-arakan bersama dengan petinggi PBB lainnya menggunakan mobil. Dia didampingi langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Afriansyah Noor.

“Hari ini saya mendampingi Ketum mendaftarkan partai kita partai bulan bintang dg Nomor urut 13 ke KPU RI dan insyaallah KPU RI semoga menjadi lembaga pemilu yang adil dan insyaallah PBB akan berjaya kembali pada 2024,” ujar Afriansyah di KPU RI, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5/2023).

Turut hadir para pendukung PBB di depan kantor KPU RI untuk mendukung bakal calon legislatifnya. Dalam orasinya, Afriyansyah meminta para pendukung PBB tetap tertib selama pendaftaran Bacaleg.

“Semua teman-teman dan pengurus dan simpatisan PBB diharap tenang dan tertib dan kita melakukan orasi yang simpatik sehingga partai kita pun mendapat sipati yanh baik dari masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut, partai dengan nomor urut 13 itu menyebut akan memenangkan kursi legislatifnya.

“PBB menang rakyat senang. Tepat jam 13 tanggal 13 PBB mendaftarkan nomor urut 13,” tegasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button