Hangout

Digoyang Tiktok, Facebook Tawarkan Pembuat Konten Reels Uang Ratusan Juta Rupiah

Dalam menghadapi persaingan yang ketat dengan Tiktok, Facebook membuat sebuah terobosan dengan memberikan monetisasi untuk para creator konten reels perpostingnya.

Dilansir The Verge, sejumlah pengguna Instagram di Amerika Serikat mulai ditawari pembayaran untuk setiap konten Reels yang mereka buat. Instagram menyiapkan sejumlah uang yang fantastis untuk para pembuat konten reels hingga $10.000 atau sekitar Rp.142 Juta untuk satu postingannya.

Langkah yang dilakukan Instagram ini memang telah diumumkan oleh Mark Zuckerberg pada Juli lalu bahwa perusahaannya telah menyiapkan bonus untuk membayar konten kreator Reels hingga tahun 2022. Selain itu langkah ini juga dilakukan Instagram setelah pesaingnya Tiktok mengumumkan memiliki lebih dari 1 miliar pengguna aktif.

Meskipun begitu, bonus besar yang disiapkan Instagram untuk menyaingi popularitas Tiktok ini baru dalam tahap uji coba dan hanya ditawarkan pada konten kreator yang berdomisili di Amerika Serikat saja.

Reels sendiri merupakan fitur mirip dengan aplikasi TikTok buatan Facebook kini tak hanya hadir di Instagram. Sebab, mulai hari ini Facebook secara resmi membawa Reels ke aplikasi utamanya Facebook.

Demikian dengan adanya perubahan tersebut, pengguna dapat membuat konten Reels langsung dari Facebook dan juga akan merekomendasikan video pendek di semua news feed pengguna.

Facebook telah menguji berbagai cara untuk mengeluarkan Reels dari Instagram untuk sementara waktu dan mulai menguji fitur lintas posting pada bulan lalu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button