News

Dimulai Sejak Dini Hari, Reuni 212 di Monas Bakal Dihadiri 3 Juta Orang

Doa Bersama atau Munajat Kubro yang digelar Persaudaraan Alumni (PA) 212 di kawasan Monas, Jakarta Pusat pada Sabtu (2/12/2023) besok diperkirakan akan dihadiri tiga juta orang dari berbagai penjuru.

Sekretaris Dewan Syuro PA 212, Slamet Maarif mengatakan Reuni 212 bertajuk ‘Munajat Kubro untuk Keselamatan NKRI dan Kemenangan Palestina’ itu akan dimulai sejak pukul 03.00 dan berakhir pukul 09.00 WIB.

“Kami berharap jumlah peserta yang datang sama seperti reuni 2017 dan 2018,” katanya, Jumat (1/12/2023).

Menurutnya, Reuni 212 sebelumnya kerap dihadiri peserta yang jumlahnya diperkirakan lebih dari tiga juta orang. Begitu juga harapannya pada acara yang berlangsung besok.

Sementara itu, Wakil Sekretaris Jenderal PA 212, Novel Bamukmin mengatakan acara akan diawali Salat tahajud, munajat, Salat Subuh berjemaah, dengan dilanjutkan tausiah para dai nasional hingga pukul 09.00 WIB.

“Reuni 212 kali ini bela Palestina dan ini murni tidak ada pesan politik,” ucapnya.

Sebagai catatan acara tersebut juga telah mendapatkan izin dari Kementerian Sekretariat Negara (Setneg) sesuai surat nomor B-43/KSN/S/PB02/11/2023 yang untuk diselenggarakan di Monas, Gambir, Jakarta Pusat.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button