Arena

Dua Gol Cepat The Golden Stars Bikin Garuda Terjungkal

Dua gol Vietnam ke gawang Timnas Indonesia sudah cukup membuat Garuda mengubur mimpi dalam-dalam untuk menyabet gelar juara Piala AFF 2022. Dua gol milik pasukan Park Hang-seo dilesatkan oleh Nguyen Tien Linh di menit ke-3 dan ke-47.

Bermain di hadapan pendukung sendiri di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, tim berjuluk The Golden Stars sukses jungkalkan Timnas Indonesia 2-0 di partai leg kedua semifinal Piala AFF 2022, Senin (9/1/2023).

Jalannya pertandingan berlangsung berat sebelah, terlihat dari posisi penguasaan bola lebih dikuasai Vietnam. Trio Jordi Amat, Rizky Ridho dan Fahruddin Aryanto sebagai bek tengah rupanya belum mampu membendung derasnya gempuran lawan.

Keberadaan Asnawi Mangkualam di sisi kanan pertahanan dan Pratama Arhan di sisi kiri juga belum banyak membantu, meredam gempuran lawan. Meskipun beberapa kali Indonesia sempat melakukan serangan yang mengancam.

Jalannya Laga

Petaka bagi timnas Garuda sudah terjadi di awal laga. Jala gawang dan mental anak-anak asuh Shin Tae-yong bergetar ketika gol pertama tercipta di menit ke-3.

Tertinggal satu gol, pasukan Garuda coba mengimbangi permainan tempo cepat tuan rumah. Beberapa kali Dendy Sulistiawan yang diplot sebagai ujung tombak sempat mengancam tembok kokoh The Golden Stars. Sayang, gol penyama kedudukan belum tercipta.

Tensi tinggi pun tak terelakkan ketika pertandingan memasuki penghujung akhir babak pertama. Doan Van Hau dan Asnawi Mangkualam tampak saling berduel dan berujung pada kartu kuning untuk keduanya. Namun hingga turun minum skor tak berubah.

Memasuki babak kedua, kondisi serupa pada menit awal babak pertama kembali menghantui Garuda. Hasilnya, gol cepat kembali dibukukan tuan rumah Vietnam pada menit ke-47.

Lagi-lagi, gol yang membuat harapan Garuda makin sirna itu kembali dicatatkan oleh Nguyen Tien Linh melalui sundulan terukurnya memanfaatkan sepak pojok.

Menit ke-88 nyaris petaka kembali menghampiri Garuda ketika sepakan Nguyen Quang Hai tepat menemui sasaran gawang Indonesia. Beruntung, Nadeo cekatan menghalau bola datar tersebut.

Di sisa waktu babak kedua, Indonesia gagal untuk membongkar lini pertahanan Vietnam sehingga 2-0 bagi tuan rumah bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button