News

FISIP UI Bela Ade Armando yang Dikeroyok Massa

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia atau FISIP UI pada Senin (11/4/2022) mengecam penganiayaan terhadap Ade Armando. Ade Armando merupakan dosen pada Departemen Komunikasi FISIP UI.

“FISIP UI prihatin dan memberikan atensi penuh atas kasus pengeroyokan yang terjadi pada Dr. Ade Armando,” bunyi pernyataan Dekan FISIP UI Prof. Dr. Semiarto Aji Purwanto yang diunggah instagram FISIP UI.

FISIP UI mengaku concern terhadap kemaslahatan Ade Armando. FISIP UI juga mendesak otoritas penegak hukum untuk mengusut kasus penganiayaan terhadap Ade Armando.

“Kami selaku Pimpinan FISIP UI mengharapkan perhatian dan upaya penegak hukum untuk menangani kasus pengeroyokan ini dengan sebenar-benarnya,” ujar Semiarto.

Diketahui sebelum dikeroyok, Ade Armando sempat adu mulut dengan beberapa orang. Suasana pun tiba-tiba langsung memanas dan Ade Armando langsung dipukuli, diinjak hingga terjatuh.

Tak hanya dipukuli, Ade bahkan ditelanjangi massa. Saat ini ia tengah dirawat di RS Siloam Semanggi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button