News

Jalur Puncak-Cipanas Ditutup Karena Macet Total

Jalur Puncak-Cipanas ditutup akibat mengalami macet total. Polisi mengalihkan jalur Puncak-Cipanas ke jalur Sukabumi.

Kapolres Cianjur, AKBP Doni Hermawan mengatakan hingga petang antrean kendaraan menuju arah Bogor terus memanjang dengan laju kendaraan tersendat. Sehingga pihaknya melakukan sejumlah rekayasa arus untuk mengantisipasi macet total. Rekayasa arusnya yaitu jalur Puncak-Cipanas ditutup.

“Upaya tersebut belum membuahkan hasil sehingga pemberlakuan sistem satu arah menuju Bogor. Meski mencair, beberapa puluh menit antrean kembali terlihat, terlebih setelah tempat wisata tutup dan volume kendaraan di jalur utama Puncak terus meningkat,” katanya, Minggu (2/1/2022).

Polisi menutup jalur Puncak-Cipanas mulai dari Cianjur. Sehingga kendaraan yang menuju Bogor jalurnya beralih ke jalur alternatif Sukabumi atau Jonggol. Hanya kendaraan warga sekitar yang dapat melintas.

“Sifatnya situasional, ketika antrean di kawasan Puncak-Cipanas mencair, maka jalur akan buka kembali normal. Selama penutupan, warga sekitar dengan tujuan Cipanas, kami arahkan ke sejumlah jalur alternatif dalam kota,” katanya.

Sebagian besar pengendara terjebak lebih dari dua jam di sepanjang jalur tersebut. Bahkan setelah pemberlakuan sistem buka tutup menuju Bogor, antrean belum mencair, meski kendaraan tetap melaju dengan kecepatan tersendat selama beberapa menit.

“Kami hendak pulang ke Jakarta, setelah berlibur selama 3 hari di Cipanas, karena mampir dulu ke saudara, kami terjebak selama dua jam di kawasan Puncak yang sempat tidak bergerak selama beberapa puluh menit. Harapan kami segera pemberlakuan kembali sistem satu arah,” kata pengendara asal Jakarta, Widodo (45).

Menjelang malam, antrean kendaraan di jalur Puncak-Cipanas mulai mencair. Antrean kendaraan yang sempat memanjang meski sudah pemberlakuan sistem satu arah, akhirnya berangsur normal, pengendara dapat melarikan kendaraan dengan kecepatan sedang menuju arah Bogor.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button