Arena

Kelemahan Timnas Indonesia yang Sukses Diekspos Pelatih Vietnam

Pelatih Timnas Vietnam U-23, Park Hang Seo memberi respon usai tim yang dibesutnya mampu menang telak 3-0 atas Timnas Indonesia U-23 besutan Shin Tae-yong di laga perdana SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022).

Menurut Park Hang Seo, anak-anak Garuda disebut memiliki titik lemah usai menjalani laga di paruh babak kedua. Alhasil, kondisi tersebut dapat dimanfaatkan Vietnam dengan baik lewat tiga gol ke gawang Adi Satryo.

“Jelas Indonesia U-23 mengalami penurunan kekuatan fisik setelah sekitar 2/3 waktu bermain,” kata Park Hang Seo, mengutip laman TheThao247.vn, Sabtu (6/5/2022).

“Di babak pertama, seluruh tim bermain sangat fokus, di babak kedua saya meminta para pemain untuk menjaga konsentrasi itu,” sambungnya.

Kendati demikian, Park mengaku laga perdana baginya selalu sulit. Terlebih timnya sempat menemui jalan buntu, kala gempuran Nguyen Tien Linh dan kawan-kawan mentah di barisan pertahanan Garuda.

“Pertandingan pertama selalu tidak mudah. ​​Namun, seluruh tim bermain keras untuk mendapatkan hasil yang baik,” katanya.

Ada pun kemenangan yang diraih Vietnam dalam partai pertama di ajang olahraga multievent se-Asia Tenggara itu, dipersembahkan Park untuk para pendukung The Golden Stars yang hadir di Viet Tri Stadium.

“Saya ingin memberikan hadiah ini kepada para penggemar untuk berterima kasih karena selalu ada di sana. Jelas, perjalanan selalu lebih penting daripada hasil. , jadi Vietnam U-23 akan berusaha bermain keras pada pertandingan-pertandingan selanjutnya di babak penyisihan grup,” beber Park.

Seperti diketahui, Timnas Vietnam asuhan Park Hang Seo tampil impresif dalam laga yang berlangsung di Viet Tri Stadium, Jumat malam.

Tiga gol yang bersarang di gawang Garuda sukses dilesatkan masing-masing oleh Nguyen Tien Linh (54), Do Hung Dung (74) dan Le Van Do (87).

Sementara, hasil minor yang diterima Indonesia lantas membuat misi tim besutan Shin Tae-yong keluar dari Grup A semakin berat. Pasalnya dikesempatan yang sama, Timnas Filipina sukses menang telak 4-0 kontra Timor Leste.

Timnas Indonesia saat ini terperosok ke posisi ke-4 klasemen sementara Grup A SEA Games 2021 cabang olahraga sepakbola putra. Egy Maulana cs harus menyapu bersih tiga laga sisa jika ingin mengamankan tiket semifinal SEA Games 2021 dan melanjutkan target meraih emas SEA Games cabor sepak bola. [inu]

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button