News

Tuduhan Agus Rahardjo Jangan Disepelekan, PKS: Kewibawaan Presiden Taruhannya

Anggota Komisi III DPR  RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Nasir Djamil menilai jika pernyataan Mantan Ketua KPK, Agus Rahardjo terhadap Presiden Jokowi benar, tentu akan menjadi tuduhan yang sangat serius.

“Itu tudingan yang bisa merendahkan martabat dan kewibawaan seorang presiden,” tegas Nasir di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (5/12/2023).

Bantahan Jokowi terhadap isu ini, ia nilai tidak menyelesaikan persoalan. Malah justru makin membuat publik bingung, maka perlu ada tindak lanjut untuk membuktikan tuduhan Agus Rahardjo.

“Dan ini tentu bagi publik akan bingung, mana yang benar ini. Siapa membohongi siapa, oleh karena itu, memang harus ada satu sikap yang serius, karena tuduhan ini serius. Karena menyangkut nasib negara hukum yang menjadi atribut bagi Indonesia,” ucap dia.

Nasir menganggap sah-sah saja jika pada akhirnya muncul asumsi publik, bahwa pernyataan ini muncul di tahun politik jelang Pilpres 2024. Di sisi lain, publik juga resah dengan sang pemegang kekuasaan, maka publik langsung bereaksi dengan ucapan Agus. Bila tidak, maka publik akan anggap ucapan Agus hanya angin lalu.

“Itu ya menurut saya sah-sah saja asumsi itu, tapi kan itu masih pandangan-pandangan yang bisa bener, bisa juga tidak. Gerah misalnya, atau jengah dengan perilaku politik yang berkuasa saat ini,” ungkap dia.

Oleh karena itu, tentu hal ini harus diusut tuntas, agar tak membingungkan masyarakat dan mempertaruhkan nasib bangsa, khususnya dalam penegakan hukum. “Jadi tidak bisa juga dianggap enteng sebenarnya apa yang disampaikan oleh Pak Agus,” tandas Nasir.

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button