Arena

Man City Bawa “Treble Trophy Tour” ke Jakarta, Shaun Wright-Philips Bakal Sambut Fans dengan 4 Trofi

Juara bertahan Premier League, Manchester City, akan menggelar acara “Treble Trophy Tour” di Jakarta pada Sabtu (30/9/2023) besok. Acara ini diadakan sebagai bentuk perayaan atas keberhasilan klub meraih gelar treble winners pada musim 2021/2022.

Manchester City akan memboyong empat trofi yang diraihnya, yaitu Premier League, Piala FA, Uefa Champions League, dan tambahan satu trofi Uefa Super Cup yang diperoleh di awal musim 2022/2023. Ini menjadi momen spesial bagi para fans The Citizens di Indonesia untuk melihat langsung kejayaan tim kesayangannya.

Tidak hanya itu, klub juga akan membawa legenda mereka, Shaun Wright-Philips, yang akan hadir dalam acara ini. “Berawal dari sebuah projek besar, semua yang anda lihat sekarang Manchester City telah mencapai kesuksesan (prestasi) secara global,” kata Wright-Philips dalam konferensi pers yang diadakan Kamis (28/9/2023).

Treble Trophy Tour akan berlangsung di Menara Imperium, Jakarta, mulai pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB. Selain pameran trofi, akan ada sesi pelatihan atau coaching clinic gratis untuk anak-anak yang akan dipimpin oleh Shaun Wright-Philips dan para pelatih dari Manchester City. Puncak acara adalah nonton bareng pertandingan antara Manchester City dan Wolverhampton pada pukul 20.00 WIB.

Indonesia menjadi negara ke-tujuh yang dikunjungi oleh “Treble Trophy Tour” setelah sukses digelar di berbagai negara seperti Jepang, Korea Selatan, Yunani, Inggris, China, dan India. Ini menunjukkan betapa besar antusiasme dan basis penggemar Manchester City di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.

Dengan kehadiran ini, Manchester City tidak hanya memperkuat hubungannya dengan para fans di Indonesia tetapi juga memberikan inspirasi bagi generasi muda pecinta sepak bola di negeri ini.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button