Arena

Marc Klok Pilih ‘Log Out’ Medsos demi Maksimal di Piala Asia


Komitmen dan keseriusan tinggi ditunjukkan Marc Anthony Klok usai namanya terpilih sebagai salah satu dari 29 pemain yang dibawa pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menuju Piala Asia 2023 Qatar.

Demi menjaga fokusnya selama persiapan, gelandang Persib Bandung ini memutuskan untuk rehat dari media sosial, setidaknya hingga gelaran Piala Asia 2023 beres.

“Saya pikir, saya tidak mau ada distraksi selama persiapan Piala Adia. Saya mau full fokus selama turnamen ini, saya ingin merasakan momen ini, saya ingin menikmati momen ini, saya ingin merasakan atmosfernya setiap hari sehingga saya tidak mau menghabiskan waktu banyak di handphone,” kata Klok kepada wartawan di Jakarta, Selasa (19/12/2023).

Klok menegaskan sudah sepantasnya atlet atau pesepak bola profesional menjaga distraksi dari media sosial. Namun, tentu ini harus datang dari kesadaran diri masing-masing pula.

Selain menghindari pengaruh negatif dari terpaan media sosial, Klok juga akan berusaha mempersiapkan diri dalam hal mengatur waktu istirahat yang baik hingga menjaga pola makan teratur.

“Saya hanya ingin ada di sana (di turnamen), mempersiapkan diri dengan baik, tidur yang cukup, makan dengan baik, istirahat dan latihan yang banyak, karena seperti yang saya bilang sebelumnya, kami harus sangat siap,” tegas dia.

Sekalipun ia kembali menegaskan, secara pribadi ia tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang telah diberikan pelatih Shin Tae-yong kepadanya.

“Yang terpenting adalah kami (Timnas) fokus pada turnamen ini. Karena sudah 17 tahun kami tidak lolos ke sini (Piala Asia), dan kami harus memanfaatkan setiap momen di sini untuk merasa bangga, menikmati, dan memberikan yang terbaik,” pungkas Klok. 

Klok memang jadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di lini tengah Timnas Indonesia. Dalam beberapa turnamen dan pertandingan timnas, nama Klok tak tergantikan di line up, dan dipercaya untuk mengatur bola membangun serangan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button