Arena

Meski Debutan, EVOS Thunder Bogor Siap Beri Kejutan di IBL 2022

Meski berstatus debutan dalam IBL Tokopedia 2022, EVOS Thunder Bogor tak ingin hanya disebut sebagai tim pelengkap.

Pelatih EVOS Thunder Bogor Andre Yuwadi optimistis dengan komposisi pemainnya yang banyak diisi pemain muda.

“Kita berusaha untuk memberikan kejutan di setiap gamenya. Bermain lepas,” katanya saat bertemu INILAHCOM.

“Jangan pernah ragu dengan energi jiwa muda karena semangat pemain muda itu luar biasa,” sambungnya.

Dengan status pendatang baru dan bertemu dengan tim-tim yang sudah berpengalaman, justru menjadi poin positif bagi EVOS Thunder Bogor.

“Kami masih buta kekuatan lawan. Namun saya pikir pasti akan sangat kompetitif,” ungkapnya.

EVOS Thunder Bogor memiliki sekitar 70 persen rookie. Dengan bergabungnya pemain-pemain senior seperti ‘Cio’ Manuputty, Daniel Wenas, serta Tri Hartanto yang pernah mencicipin cincin juara, bisa menjadi kombinasi pas untuk membangun sebuah tim.

Dengan tambahan dua pemain asing, EVOS Thunder bakal serius menatap musim kompetisi IBL 2022.”EVOS datang untuk bisa berprestasi,” tandasnya.

EVOS Thunder Bogor bakal bersaing bersama Hangtuah Jakarta, Pelita Jaya Bakrie Jakarta, NSH Mountain Gold Timika, Dewa United Surabaya, Prawira Bandung, Bali United, dan RANS PIK dalam grup putih pada IBL 2022.

Untuk game perdana, EVOS Thunder Bogor bakal menjajal Tangerang Hawks Basketball yang juga pendatang baru. Pertandingan dua tim debutan ini bakal menarik mengingat keduanya baru pertama kali bertemu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button